Menu

Moms Punya Gangguan Pematangan Sel Telur? Dokter Sarankan Hal Ini Biar Cepat Hamil, Intip Yuk!

03 Juli 2023 09:55 WIB

Ilustrasi perut gatal saat hamil. (Freepik/sri_sakorn42)

HerStory, Jakarta —

Moms, hadirnya buah hati di tengah keluarga tentu menjadi hal yang dinantikan. Pasalnya, kehadiran buah hati dianggap mampu melengkapi keutuhan rumah tangga.

Tak heran, banyak pasangan suami istri melakukan segala cara demi hadirnya buah hati di tengah kehangatan keluarga. Tapi Moms, ada beberapa masalah kesuburan yang bisa menghambat proses kehamilan.

Menanggapi hal tersebut, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi Subspesialis Fertilitas Endokrinologi Reproduksi dr. Aida Riyanti Sp.O.G, Subsp F.E.R, MSc.Rep, berbagi gaya hidup yang sebaiknya Moms jalani. Sebaiknya, mulailah dengan menjalani program diet seimbang.

"Tak ada menu khusus, usahakan mengonsumsi karbohidrat, protein, dan zat penting lainnya secara seimbang," jelas dr. Aida saat media brief beberapa waktu lalu.

Namun, bagi Moms yang mengalami gangguan pematangan sel telur dan ada masalah dengan berat indeks masa tubuh, maka lakukan beberapa pantangan.

"Misalnya dengan membatasi konsumsi karbohidrat dan menambah asupan tinggi serat," sambung dr. Aida.

Pentingnya menjafa berat badan tetap ideal, ya, Moms! Menurut dr. Aida, seseorang yang berat badannya berlebih atau kurang, lebih sulit saat menjalani program hamil.

"Sama-sama menyebabkan gangguan pematangan telur dan ovulasi. Sehingga menyebabkan gangguan kesuburan," jelas dr. Aida.

Tak hanya menjaga berat badan dan mengubah pola hidup, Moms juga harus bisa mengelola stres. Pasalnya, stres bisa memengaruhi berhasil atau tidaknya sebuah program. Dan yang tak kalah penting adalah rutin melakukan olahraga, ya, Moms.

"Olahraga gak usah susah, namun mungkin dapat dilakukan dan berkomitmen tiga kali dalam seminggu. Minimal 30-40 menit," tutup dr. Aida.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah