Menu

Biar Miss V Moms Gak Kering Saat Bercinta, PakSu Harus Temani Istri Lakukan Beberapa Hal Ini, Mudah Kok!

08 Desember 2023 23:15 WIB

Ilustrasi gaya bercinta menggantung wortel. (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Dads, saat berhubungan intim memang ada beberapa kondisi yang bisa saja terjadi, salah satunya saat Miss V kering. Menurut penjelasan dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter produksi pelumas Miss V memang bisa naik turun yang disebabkan oleh fluktuasi hormonal dan tubuh, itu sebabnya Miss V bisa saja kering.

"Biasanya, pelumas vagina akan minim diproduksinya saat ia sedang stres, kelelahan, menstruasi, hamil, menyusui, atau menjelang menopause. Namun selain itu, ada juga gangguan medis yang membuat produksi pelumas vagina berkurang drastis, contohnya vaginismus, radang di sekitar vagina, dan sebagainya," jelas dr. Nadia saat menjelaskan penyebab Miss V kering.

Meskipun demikian, Dads gak perlu khawatir. Satu hal yang perlu Dads lakukan adalah membantu istri agar bisa mengeluarkan pelumasnya secara alami, caranya gimana? Simak berikut ini.

1. Redakan stres istri

PakSu bisa bantu redakan sumber stres istri, caranya cobalah untuk mendengarkan keluh kesahnya, lalu ajak libur. Selain itu, PakSu bisa membiarkan Moms tidur cukup dan melakukan me-time. Hal paling sederhana yang bisa kamu lakukan adalah bantu meringankan pekerjaan rumahnya.

2. Dampingi Moms menerapkan gaya hidup sehat

PakSu, kamu bisa coba ajak Moms giat berolahraga, ajak makan-makanan tinggi nutrisi, jauhi rokok, alkohol, apalagi NAPZA.

3. Saat bercinta, variasikan gaya

PakSu saat kamu mengajak istri berhubungan intim coba untuk melakukan variasi gaya agar tak bosan. Tapi kuncinya tetap buat istri rileks, awali dengan foreplay, lalu penetrasi, kamu pun bisa gunakan pelumas tambahan yang mana, seperti minyak zaitun dan minyak kelapa.

Tapi ingat, hal itu tak bisa sembarangan menggunakan spermisida atau substansi kimia lain di sekitar vagina. Selain itu, pastikan Moms menjaga Miss V-nya dengan bersih.

Semoga informasi ini membantu ya Dads.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan