Menu

Ini 5 Hal yang akan Beauty Hadapi Jika Nikah dengan Pria yang Usianya Beda Jauh, Salah Satunya Soal Prioritas!

08 Januari 2024 08:00 WIB

Ilustrasi anniversary pernikahan (Sumber/Pexels)

HerStory, Jakarta —

Beauty, jika kamu akan menikah dengan pria yang usianya beda, kamu pasti akan menghadapi banyak tantangan.

Setiap pernikahan tentu tidak terlepas dari masalah yang harus dihadapi. Namun, pernikahan beda usia tentu memiliki tantangannya tersendiri.

5 Tantangan Pernikahan Beda Usia

Zona waktu dan cara didik yang berbeda menjadi salah satu dari banyaknya tantangan pernikahan beda usia. Studi menemukan, pernikahan beda usia juga tampak lebih suram dengan 95 persen kemungkinan memiliki masalah hubungan akut yang memicu perceraian.

Lebih jelas, berikut berikut berbagai tantangan pernikahan beda usia, dirangkum dari  sindikasi Akurat.co:

1. Menyalahkan Jarak Usia

Orang-orang akan cenderung menyalahkan jarak usia sebagai sumber permasalahan pasangan yang memiliki beda usia jauh, walaupun masalah tersebut juga dihadapi oleh pasangan lainnya.

Hingga terdapat waktu seseorang yang memiliki hubungan pernikahan beda usia akan meragukan hubungan tersebut. Dia akan berpikir masalah yang dihadapinya mungkin muncul karena perbedaan usia yang jauh.

Walau masalah yang dihadapi bisa jadi masalah yang sederhana, mereka akan cenderung menyalahkan jarak usia yang jauh sebagai faktor utama permasalahan.

2. Masalah Ketidakcocokan

Semakin jauh jarak usia, semakin besar kemungkinan mengalami masalah ketidakcocokan. Sebab, pasangan tersebut berada pada generasi yang berbeda, yang memungkinkan memiliki perbedaan pola pikir yang sangat berbeda pula.

Terkadang pola pikir masing-masing tak dapat bertemu dan tidak menyelesaikan masalah dalam hubungan pernikahan. Ekspektasi hidup yang berbeda juga menjadi tantangan pernikahan beda usia lainnya.

3. Kehidupan Seks

Memiliki pasangan yang terpaut usia jauh lebih tua, memungkinkan dia memiliki tingkat energi yang tidak sama dengan ketika masih muda dan mudah lelah.

Hal tersebut akan berdampak kepada kehidupan seksual di hubungan pernikahan. Salah satu pihak di dalam hubungan akan kurang mendapatkan kepuasan seksual yang diinginkan karena stamina pasangannya yang tidak maksimal.

4. Prioritas Masing-masing

Tantangan pernikahan beda usia lainnya yakni soal prioritas masing-masing. Pasangan yang jauh lebih tua akan memiliki tanggung jawab yang lebih besar dalam hal pekerjaan dan komitmen lainnya.

Pasangan yang lebih muda belum merasakan tanggung jawab itu dan cenderung lebih bebas. Di waktu-waktu bebasnya, dia mungkin ingin memiliki waktu berkualitas bersama pasangan ketika sebetulnya sedang sibuk dengan pekerjaan. 

5. Restu Keluarga

Restu keluarga terutama kedua orang tua menjadi hal yang terpenting saat ingin menjalin hubungan pernikahan. Orang tua ingin yang terbaik untuk anaknya, perbedaan usia yang jauh membuat mereka berpikir dua kali tentang dengan siapa anaknya akan menikah.

Walau sudah mendapatkan restu orang tua, pernikahan dengan beda usia yang jauh akan selalu menjadi topik hangat di kalangan orang-orang terdekat pasangan.

Akan selalu muncul kritik dan rumor yang tidak enak didengar. Seolah mereka selalu memiliki rasa penasaran terhadap hubungan tersebut.

Itulah tantangan pernikahan beda usia yang mungkin akan dihadapi beberapa pasangan. Meski begitu, rasa sayang dan kepercayaan yang kuat dapat menjadi sebuah pondasi sebuah hubungan yang memiliki perbedaan usia yang jauh.

Perbedaan usia yang jauh tidak bisa menjadi alasan dalam menjalin hubungan.

Catatan: Artikel ini merupakan sindikasi konten Herstory dengan Akurat.co.