Menu

Anti Pundung di Awal Tahun, Ini 5 Tempat Wisata Sunrise di Yogyakarta yang Asyik dan Seru Abis! Cuss Boyong Keluarga untuk Liburan Moms!

08 Januari 2024 19:15 WIB

Bukit Alesano. (Luken Adventure/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Awal tahun adalah momen yang paling menyenangkan untuk beberapa orang. Namun, jika kamu adalah tipe yang mudah stres, pastinya pekerjaan yang menumpuk di awal tahun usai libur panjang akan membuat stres.

Untuk itu, liburan sejenak dari kebisingan Ibu Kota adalah jalan keluar agar pikirna kembali tenang dan jernih. Jika kamu bingung untuk memilih ide wisata di awal tahun, mungkin Yogyakarta bisa menjadi pilihan yang pas.

Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) atau lebih akrab disapa Jogja mempunyai banyak sekali objek wisata dengan pemandangan matahari terbit atau sunrise. Demi menyambut awal tahun yang lebih stabil, simak yuk ada apa saja sih rekomendasi tempat terindah untuk melihat matahari terbit di Jogja?

Kebun Buah Mangunan

Disebut juga sebagai Negeri Atas Awan, Kebun Buah Mangunan memang memiliki pemandangan yang sangat indah dan daya tarik yang diincar oleh para wosatawan.

Jadi, sudah tak heran jika pada pagi hari tempat wisata ini sangat banyak dikunjungi wisatawan. Jika kamu ingin juga menikmati pemandangannya, yuk langsung ke wilayah Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul!

Bukit Panguk

Untuk menikmati sunrise di Bukit Panguk, kamu bisa mendatangi desa Kediwung, Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, DIY.

Spot ini sangat indah untuk tempat healing dan bengong menikmati keheningan duniawi usai dihantam oleh kebisingan Ibu Kota. Selain itu, lokasinya juga gak jauh dari Kebun Buah Mangunan lho Beauty sehingga tempat wisata ini menjadi opsi yang sangat direkomendasikan untuk memanjakan mata.

Bukit Paralayang Parangtritis

Jika kamu ingin menikmati keindahan pemandangan sunrise, pantai, dan gunung, maka tempat ini patut didatangi! Meski membutuhkan energi dan usaha yang ekstra untuk sampai ke sini, pastinya pemandangan yang bisa kamu nikmati akan membayar semuanta!

Pasalnya, jalan menuju lokasi sangat curam bagi pemula, jadi pastikan jika kendaraan yang digunakan dalam kondisi prima ya Beauty!

Kawasan Gunung Merapi

Kalau kamu mau merasakan udara dingin di jalur pendakian, maka Gunung Merapi bisa jadi pilihan. Gunung aktif di Jogja yang sangat megah itu bisa menjadi pilihan alternatif bagi kamu yang ingin melihat matahari terbit. 

Tumpeng Menoreh

Gak cuma indah, wisata kawasan Tumpeng Menoreh juga sangat nyaman untuk dinikmati para wisatawan. Sama seperti namanya, bangunan Tumpeng Menoreh yang berlokasi Tumpeng Menoreh sendiri berada di di Desa Ngargoretno, Kabupaten Kulon Progo ini mempunyai bentuk heksagonal yang berada di kawasan bukit Menoreh ini memang menyerupai sebuah tumpeng bila dilihat dari kejauhan.

Artikel Pilihan