Menu

Bukan Hanya Tanda Kanker atau Tumor, Ternyata Ini Penyebab Payudara Kamu Sering Terasa Nyeri, Tiati ya!

16 Januari 2024 17:45 WIB

Lambang kesadaran kanker payudara (Unsplash/Angiola Harry)

HerStory, Jakarta —

Beauty, rasa nyeri di bagian payudara memang sering buat banyak wanita merasa was was. Itu karena sering dikaitkan dengan kanker payudara.

Menurut dr. Riska Larasati di laman Alodokter pada 16 Desember 2024, ternyata rasa nyeri di bagian payudara di bagian kiri dan kanan itu biasa terjadi.

Untuk penyebabnya sendiri ternyata, bukan hanya karena ada kanker atau tumor di payudara, tapi banyak faktor yang bisa mempengaruhinya.

"Beberapa penyebab dari nyeri payudara kanan antara lain dapat terjadi akibat mengalami perubahan hormon misalnya menjelang menstruasi, saat masa ovulasi. Kemudian juga dapat terjadi akibat menyusui, mengalami infeksi pada payudara, lalu juga dapat terjadi akibat cedera payudara misalnya akibat benturan pada payudara, hingga tumor," jelas dr. Riska Larasati dikutip Herstory.

Sementara itu, untuk mengurangi rasa nyerinya, Moms bisa coba kompres hangat di bagian payudara atau konsumsi obat antinyeri. Tapi jika keluhan tak kunjung membaik, atau muncul gejala lain sebaiknya segera periksa ke dokter untuk mengetahui kondisi kesehatan Moms.

Artikel Pilihan