Menu

Meski Simpel, Rasanya Enak Moms! Cusss Intip Resep Babat Gongso, Makin Maknyus Disajikan dengan Nasi Hangat

19 Juni 2024 23:50 WIB

Nasi Goreng Babat Gongso (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms, apakah kamu suka makan jeroan, seperti babat? Jika iya, menu babat gongso jangan sampai dilewatkan karena rasanya enak banget, lho.

Jika Moms penasaran dengan rasa babat gongso, cusss simak resepnya berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 500 gr babat rebus potong sesuai selera
  • 4 sdm kecap manis
  • Secukupnya gula garam dan kaldu jamur
  • 3 lbr daun jeruk
  • 2 lbr daun salam
  • 2 batang sereh
  • Secukupnya cabe rawit merah utuh

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 15 buah cabe keriting merah
  • 3 buah kemiri
  • 1/4 sdt lada

Cara membuat:

  1. Rebus babat hingga empuk lalu angkat dan tiriskan dan potong sesuai selera.
  2. Tumis bumbu halus dan masukan juga bumbu cemplungnya aduk dan tunggu hingga bumbu matang dan harum. Kemudian masukkan irisan babat rebus aduk kembali hingga rata.
  3. Beri air sedikit jika kemudian masukan cabe rawit utuh, gula garam dan kaldu jamur masak sampai air sedikit menyusut.
  4. Terakhir masukkan kecap manis kemudian koreksi rasa, jika sudah pas matikan api.

Babat gongso siap disajikan.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan