Rangkaian treatment We Never Gets Old - Winky Treatment dari MEN/O/LOGY by ZAP (Herstory/Ida Umy Rasyidah)
Beauty, kamu pasti menyadari jika treatment kecantikan itu identik dengan para wanita, kan? Faktanya, ternyata para pria justru lebih butuh perawatan ketampanan, lho. Itu karena para pria lebih banyak terpapar sinar matahari, debu, dan polusi karena lebih banyak aktivitas di luar ruangan.
Namun, karena pria yang pergi ke klinik kecantikan itu sering mendapatkan stigma 'gak manly', akhirnya para pria pun malas melakukan perawatan diri, padahal kebutuhan akan gantengnya pun sama dengan para wanita yang ingin cantik.
Nah, ternyata Bambang Reguna Bukit atau Bams yang merupakan vokalis Samsons, merasakan stigma 'gak manly' ketika pergi ke salon kecantikan.
"Cowo-cowo bukan gak mau treatment, tapi gak nyaman karena nyampur dengan cewe, feel-nya sangat klinik. Saat feelnya dibuat untuk cowo, dibuat tak asing untuk cowo, cowo akan konsisten untuk datang. Jika dibuat lebih gentleman style, cowo akan nyaman meski alat treatmennya sama saja," tutur Bams saat Intimate Launching Menology by ZAP X Winky Wiryawan, Kamis (25/10/2024).
Karena Zap tahu permasalahan pria untuk pergi ke klinik kecantikan itu males-malesan, ZAP pun hadirkan MEN/O/LOGY, klinik ketampanan yang kini cabangnya sudah mau lima lho.
"Kebutuhan kulit, pria dan wanita itu sama-sama ada. Justru pria lebih harus lebih dirawat karena sering terpapar sinar matahari, polusi, dan debu. Tapi karena ada stigma tersebut, akhirnya banyak pria yang enggan untuk datang ke klinik kecantikan. ZAP pun menyediakan klinik ketampanan," tutur Dr.dr Endy Novianto, Sp.DVE dalam acara yang sama.
Kali ini MEN/O/LOGY berkolaborasi dengan DJ Winky Wiryawan, pelanggan sekaligus brand ambassador-nya untuk menghadirkan program perawatan We Never Gets Old - Winky Treatment. Nah, sebelum diluncurkan secara resmi pada 24 Oktober 2024, perawatan itu merupakan rangkaian pribadi yang telah dilakukan Winky selama 2 tahun, dan kini perawatan tersebut sudah bisa dirasakan semua pria.
Dari Never Gets Old - Winky Treatment, ada dua perawatan yang bisa membantu para pria mengatasi masalah ketampanannya. Pertama ada perawatan rambut, apalagi para pria kerap merasakan insecure terhadap masalah rambut tersebut.
"Saya paham banget kalau kebotakan dan masalah kulit lainnya itu bisa bikin pria insecure. Di sisi lain, banyak pria yang masih bingung tentang apa yang bisa mereka lakukan untuk mengatasi masalah ini. Itu juga yang saya rasakan dulu, sebelum akhirnya rutin mengurus wajah dan rambut di MEN/O/LOGY. Oleh sebab itu, program We Never Gets Old - Winky Treatment ini bertujuan untuk membantu para pria Indonesia yang butuh perawatan, tapi bingung harus mulai dari mana. Gabungan rangkaian perawatan ini juga rutin saya lakukan sendiri selama 2 tahun terakhir," tutur Winky Wiryawan.
Untuk perawatan rambutnya, ada beberapa rangkaian yang ditawarkan, mulai dari CO2 Hair Regrowth yang menggunakan teknologi laser 10.600 nm untuk menstimulasi pertumbuhan rambut dan mengatasi hair loss. Secretome Meso Injection untuk merangsang regenerasi folikel dengan mengandalkan faktor pertumbuhan rambut sehingga bisa mempercepat pertumbuhan rambut baru. Serta ada Light Hair Regrowth untuk mengatasi kerontokan dan menguatkan akar rambut menggunakan cahaya LED merah.
Selain perawatan untuk rambut, ada juga perawatan untuk kulit dari program perawatan We Never Gets Old - Winky Treatment yang terdiri dari Diamond Peel, Laser Q-switched Nd-Yag, IPL Rejuvenation, Oky Infusion, serta masker Peel Off untuk angkat sel kulit mati, meratakan warna kulit, mengurangi peradangan, menyamarkan hiperpigmentasi, meminimalisir kerutan, menjaga kelembapan kulit, serta memperbaiki elastisitasnya.