Menu

Bye-bye Kulit Kering! Ini Dia Cara Mudah Atasi Masalah Kulit Kering yang Bikin Nggak Nyaman

11 April 2025 16:00 WIB

Kulit kering. (istock)

HerStory, Jakarta —

Beauty kamu sering merasa kulit terasa kasar, ketarik, bahkan sampai mengelupas? Wah, bisa jadi kamu sedang mengalami kulit kering, lho.

Kondisi ini terjadi ketika lapisan terluar kulit kekurangan kadar air. Nggak cuma bikin nggak nyaman, kulit kering juga bisa mengganggu penampilan dan bikin nggak pede, kan?

"Kulit kering ialah kondisi ketika lapisan terluar kulit kekurangan kadar air secara berlebihan dimana hal ini dapat disebabkan karena beberapa faktor," tutur dr. Riza Marlina di laman Alodokter.

Beauty, kenali dulu apa saja penyebab kulit kering dan bagaimana cara mengatasinya, yuk.

Kenapa Kulit Bisa Kering?

Menurut dr. Riza, ada beberapa hal yang bisa bikin kulit kita jadi kering, antara lain:

  • Faktor penuaan

Semakin bertambah usia, produksi kolagen dan sebum (minyak alami kulit) makin menurun. Akibatnya, kulit jadi lebih rentan kering.

  • Perubahan cuaca

Cuaca dingin atau udara yang kelembapannya rendah bikin kelembapan kulit ikut berkurang. Makanya, saat musim hujan atau di ruangan ber-AC, kulit bisa terasa makin kering.

  • Cara mencuci wajah yang salah

Sering cuci muka pakai air hangat, terlalu sering mencuci, atau menggosok wajah dengan kasar justru bisa merusak pelindung alami kulit.

  • Penggunaan produk yang mengandung iritan

Sabun atau skincare yang mengandung bahan keras seperti parfum, alkohol, atau bahan aktif tertentu bisa memicu kulit makin kering.

Tips Jitu Atasi Kulit Kering

Beauty tenang, kulit kering bisa diatasi kok, asal kamu konsisten dan tahu caranya. Berikut beberapa langkah mudah yang bisa kamu coba, cusss simak berikut ini.

  • Gunakan air biasa untuk mencuci wajah

Hindari air panas yang bisa membuat kulit makin kering. Air suhu normal lebih aman untuk menjaga kelembapan kulit.

  • Lembut saat mencuci wajah

Nggak perlu digosok keras-keras, cukup usap perlahan dan pastikan wajah benar-benar bersih.

  • Pilih sabun wajah yang lembut dan bebas pewangi

Sabun dengan formula gentle dan tanpa tambahan pewangi atau alkohol akan lebih ramah di kulit kering.

  • Langsung pakai pelembap setelah cuci muka

Kulit yang masih sedikit basah akan menyerap pelembap lebih baik. Pilih pelembap berbentuk krim atau salep yang lebih oklusif dibanding lotion.

  • Cek kandungan pelembapnya

Bahan-bahan seperti minyak zaitun, jojoba oil, gliserin, lanolin, lactic acid, atau petrolatum sangat baik untuk melembapkan kulit secara intensif.

  • Hindari produk yang bisa memperparah kekeringan

Jauhi skincare yang mengandung parfum, alkohol, retinoid, atau AHA—bahan-bahan ini bisa makin mengiritasi kulit yang sudah kering.

Kapan Harus ke Dokter?

Kalau kamu sudah melakukan berbagai perawatan tapi kulit tetap terasa sangat kering, gatal, kemerahan, atau bahkan mengelupas parah, jangan tunggu lama-lama. Segera konsultasi ke dokter kulit untuk mendapat penanganan yang sesuai.

Intinya nih Beauty, kulit kering memang bisa bikin nggak nyaman, tapi dengan perawatan yang tepat dan konsisten, kondisi ini bisa diatasi, kok! Yuk, mulai rawat kulit dari sekarang—karena kulit sehat itu bukan cuma soal penampilan, tapi juga soal kenyamanan diri sendiri.

"Jika anda melakukan dengan konsisten dan tepat biasanya kulit kering teratasi namun jika tidak teratasi kulit kering semakin berat seperti merah, gatal, perih semakin mengelupas lebih baik temui dokter kulit untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut," tutur dr. Riza.

Artikel Pilihan