Menu

Dituding Hobi Ngutang ke Olshop, Intip Lagi Gudang Duit Shandy Aulia, Serius Pasang Tarif Endorse Rp100 Juta?

02 April 2021 17:15 WIB

Shandy Aulia (Instagram/shandyaulia)

HerStory, Jakarta —

Artis cantik Shandy Aulia kini kembali menyita perhatian publik. Ia dituding sebagai artis SA yang hobi ngutang dan kerap meminta endorse. Hal ini bermula dari viralnya curhatan sejumlah online shop yang kesulitan menagih bayaran kepada artis SA. 

Menanggapi tuduhan tersebut, Shandy Aulia pun akhirnya angkat suara. Ia menjawa budingan tersebut usai akun Instagram miliknya diserang warganet. Istri David Herbowo ini memohon maaf apabila ada merasa pihak yang tersakiti.

Ia juga menyangkal tuduhan yang menyebutnya hobi berutang dan mengatakan sudah melakukan pembayaran secara lunas, atas produk online yang dibeli oleh pihaknya.

Jika melihat dari kehidupannya, bintang film Eiffel I'm In Love ini, bisa disebut sebagai salah satu artis yang hidup mentereng dengan kekayaannya. Terlebih lagi, ia memiliki suami yang merupakan keturunan konglomerat.

Lewat akun Instagram miliknya, Shandy juga kerap menampilkan gaya hidupnya yang mewah. Lantas darimana sajakah gudang duit alias sumber-sumber kekayaan Shandy Aulia, selain memiliki suami keturunan konglomerat?

Merangkum dari berbagai sumber, Jumat (2/4/2021), yuk intip lagi sumber kekayaan Shandy Aulia.

Bisnis fesyen dan konveksi

Ibu satu anak ini rupanya merintis bisnis di sektor fesyen dan konveksi. Sektor fesyen memang menjadi pilihan bisnis yang cukup menjanjikan. Bisnis fesyen dan konveksi yang dirintisnya itu diberi nama Shandy Aulia (SA) Collection.

Shandy sudah cukup lama menekuni bisnis fesyen dan konveksi tersebut. Bisnis yang menjaual gaun ini, awalnya didirikan di sebuah butik yang berada di kawasan Kemang.

Namun, seiring perkembangan digital, bisnis ini turut merambah dunia online dengan menyediakan website shandyauliacollections.com. Tak hanya itu, Shandy juga memanfaatkan kecanggihan teknologi dan memasarkannya lewat media sosial.

Nah, setelah bisnis SA Collections-nya moncer, wanita 33 tahun ini mulai mendirikan SA Basic, untuk pasar menengah ke bawah. Tak hanya itu, ia juga mendirikan Shandy Aulia Bridal, yang dikhususkan untuk menjual baju pengantin, seragam bridesmaid hingga gaun malam.

Tepat di tahun 2006, Shandy pun mulai menggeluti bisnis konveksi. Wah, keren banget ya?

Aktris sinetron, FTV, dan film

Nama Shandy Aulia mulai terkenal sejak mengawali kariernya dalam dunia hiburan. Ia terkenal sebagai aktris yang telah melahirkan sejumlah karya yang cukup populer. 

Tak hanya membintang sinetron dan FTV, Shandy juga menjajal dunia perfilman. Shandy diketahui telah membintangi 15 judul film, 15 FTV, dan tujuh sinetron.

Sejumlah karyanya yang cukup populer, seperti Eiffel I'm In Love (2003) dan sinetron Inayah (2009).

Bisnis kecantikan

Tak hanya dalam bidang fesyen, Shandy juga memperoleh pundi-pundi rupiah dari bisnis kecantikan yang didirikannya. Pada 2018, Shandy diketahui mulai mencoba bisnis kecantikan berupa makeup dan perawatan kulit, yang diberi nama SA Naturel.

Tak hanya itu, Shandy juga meluncurkan produk minuman herbal yang bisa membantu tubuh menjadi langsing, Aulia Slimming Herbal.

Bisnis fesyen anak-anak

Sudah memiliki seorang putri yang bernama Claire Herbowo, Shandy Aulia juga mencoba peruntungan untuk menjajal bisnis fesyen untuk anak-anak. 

Terinpirasi dari nama sang putri, Shandy memberi nama bisnisnya Miss Claire by SAC. Tak hanya itu, Shandy juga mendesain dan menjual pakaian-pakaian anak yang biasa dikenakan oleh sang putri.

Bisnis perhiasan

Tak cukup dengan beragam bisnis yang digeluti, Shandy juga mendirikan bisnis yang bergerak dalam bidang perhiasan. Bisnis perhiasannya ini sengaja dibuat dan dikhususkan untuk bayi dan anak-anak.

Lagi dan lagi, Shandy memberikan nama untuk bisnisnya itu yang terinspirasi dari sang buah hati, Miss Claire Jewelry.

Endorsement

Sebagai seorang publik figur ternama, tak ayal Shandy telah memiliki 6,7 juta oengikut di akun Instagram miliknya. Lantaran hal itu, tak heran kalau banyak brand yang tertarik bekerja sama dengan Shandy lewat endorse produk.

Dalam akun Instagram miliknya, Shandy telah mengendorse banyak produk. Mulai dari tas bermerek, makanan, pakaian wanita, produk kecantikan, bahkan hingga sembako lho, Beauty!

Lantas, berapa tarif endorse yang dipasang Shandy untuk satu kali promosi? Apakah benar Shandy Aulia memasang tarif endorse hingga Rp100 juta?

Seperti yang belakangan ini santer diberitakan, pengusaha sekaligus creative director bernama Karina Widjaja, mengungkap kekecewaannya pada artis SA.

Dalam akun Instagram miliknya, Karina menyebut kalau SA membeli barangnya, namun berkelit saat ditagih. Barang yang dibeli dengan harga fantastis itu, diminta SA agar digantikan dengan jasa endorse yang ditawarkannya.

Tak hanya itu, Karina juga mengungkap curhatan beberapa pihak yang merasa menjadi korban. Salah satunya, mengungkap kalau artis SA terkesan ingin meminta tukar barang dan berjanji akan mempromosikannya di Instagram.

"Mbak ini bilang kalau ngajak barter dan mention rate 100 juta per post. Jadi kasarnya "minta' barang 100 juta ditukar ig post. Saya langsung tolak karena itu diluar budget perusahaan," tulis salah seorang korban yang mengaku kepada Karina lewat pesan Instagram.

Namun, artis SA menurunkan tarif endorse demi mendapat barang yang dijanjikan. Walau sudah mencapai kesepakatan, sang artis enggan memenuhi janjinya.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha