Menu

Perjuangan Tiwi Eks T2 Lahirkan Anak Kedua, Alami Kontraksi Selama 36 Jam, Ibu Hebat!

12 April 2021 19:00 WIB

Tiwi Eks T2 (Instagram/tentangtiwi)

HerStory, Jakarta —

Kabar bahagia kembali datang dari penyanyi Prastiwi Dwiarti alias Tiwi. Mantan personel duo grup T2 ini baru saja melahirkan anak keduanya, Minggu (11/4/2021) kemarin. Tiwi melahirkan seorang anak perempuan, yang diberi nama Aleia Abista Rahman.

Tiwi menceritakan perjuangannya melahirkan anak keduanya itu. Dalam curhatannya di Instagram, Tiwi mengaku mengalami kontraksi selama 36 jam. Tiwi sudah mengalami kontraksi sejak Jumat (9/4/2021), ia pun mulai memeriksakan kandungannya saat keluar flek kecil.

"Perjuangan selama 36 jam, dari mulai perut super kenceng tgl 9 malam.. dengan observasi dirumah, latihan2 yoga dirumah seinget dan sebisa nya, ga bisa tdur krn selalu dpt kejutan kecil yg selalu bikin tersentak kebangun," tulis Tiwi dalam keterangan unggahan, seperti dikutip, Senin (12/4/2021).

"Sampe akhirnya tgl 10 April kemarin, muncul flek dr yg dikit sampe gede.. baru aku pergi ke @lahirditembuni yg jaraknya super deket dr rumah utk mengecek apakah ada pembukaan atau nggak. Mengingat kata org2.. “Tenang ajaaa.. anak kedua lebih gampang dan cepet kok ????”," sambungnya.

Tiwi melahirkan anak keduanya ini menggunakan epidural, hal inilah yang membuatnya gugup. Saat dicek lebih lanjut, kandungan Tiwi ternyata masih pembukaan kedua, ia pun diminta untuk kembali ke rumah.

"Okeeyyy afirmasi yg sangat positif yaa utk aku yg lahiran anak pertama menggunakan Epidural, sedangkan di Tembuni bener2 Gentle Birth. Pas di cek ternyata pembukaan 2.. silahkan pulang lagi kerumah..," tutur Tiwi.

Namun, Tiwi kembali merasakan nyeri yang luar biasa dan sudah mencapai pembukaan keenam. Tiwi mengaku senang lantaran suster mengatakan, sudah waktunya ia melahirkan seorang bayi.

"Okeeyy.. Sampai akhirnya.. hari ini tgl 11 April pagi2.. nyeri yg kurasakan luar biasa.. Pagi2 jam 8 di cek ternyata pembukaan 6. Alhamdulillaahh.. Semua suster menyemangati bahwa jam 11 udh ada dedek bayi niiiii..!! Wiihh semangat doongg!!????????," sambungnya.

Namun, proses melahirkan anak keduanya itu cukup memakan waktu. Tiwi harus menunggu pembukaan menuju ketujuh hingga pukul satu siang.

"Eng ing eeeengggg.. ibun Tiwi ga bisa se santai itu.. pembukaan stuck di 6 menuju 7 sampe siang jam 1..," katanya.

Marah, kesal, sedih, begitulah perasaan Tiwi saat itu. Ia sempat menyerah lantaran sudah beberapa kali kontraski, namun tak kunjung melahirkan.

"Sampe akhirnya jam 6-7 malem, ketuban pecah juga. Tapi masih pembukaan 8 gaes, aahhh Alhamdulillah.. pecah ketuban bisa merangsang pembukaan lengkap jadi lebih cepat.

Tapi, masya Allah.. kontraksi setelah pecah ketuban itu nikmatnyaaaa tiada dua..

Sakitnya ngajak ngejam tapi ga boleh ngejan.. coba bayangkan bu ibuuu.. kueseeellnya kaya apaa..

Sabar.. ikhlas.. kadang muncul kadang lenyap.

Krn aku keukeuh utk minta Epidural malam itu juga, dipindahin rumah sakit juga gpp deh..!," tutur Tiwi.

Hingga kahirnya, Tiwi berhasil melahitkan anak keduanya itu setelah melalui perjuangannya menghadapi kontraksi. Ia akhirnya dengan selamat melahirkan seorang putri yang telah dinantikan kehadirannya.

"“Aleia Abista Rahman..” Anak dari syurga yang penuh dengan kasih sayang dan telah lama dinantikan kehadirannya. Dia menambah lengkap kebahagiaan kami sekeluarga.. ?? (Ayah, Mama, Mas Yo, Aleia)," pungkasnya.

Wah selamat atas kelahiran Baby Aleia!

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha