Menu

Gak Pakai Ngambek! Ini Tips Paling Ampuh untuk Bangunkan Anak...

15 April 2021 20:00 WIB

Ilustrasi Anak Tidur (Pinterest/The Pragmatic Parent)

HerStory, Jakarta —

Bulan Ramadan sudah tiba, waktunya umat muslim untuk berlomba-lomba dalam kebaikan karena banyak keberkahan di dalamnya. Saat bulan Ramadan, hal yang sulit dilakukan adalah bangun ketika sahur. Bangun saat sahur juga akan menjadi tantangan tersediri untuk anak-anak, apalagi kalau baru belajar berpuasa.

Anak-anak yang dibangunkan untuk makan sahur biasanya akan rewel dan banyak drama. Hal tersebut juga akhirnya akan membuat para orang tua jengkel dan sampai marah. Namun, hal itu jangan sampai terjadi, ya, Moms!

Dilansir dari berbagai sumber (15/4/2021), untuk mencegah sulitnya membangunkan anak untuk makan sahur, yuk simak tips dan cara membangunkan anak untuk sahur. Simak baik-baik, ya!

Atur jam tidur

Moms, jangan biarkan anak tidur larut malam, ya. Biasakan untuk mengajak anak tidur di awal waktu untuk mencegah susah bangun saat sahur. Jelaskan pada anak kalau pola tidur saat berpuasa akan berubah karena harus bangun untuk makan sahur. Nah, agar anak bisa tidur di awal waktu, jangan tidur siang terlalu lama, ya!

Jelaskan pentingnya sahur

Selanjutnya, anak juga harus diberi penjelasan soal pentingnya sahur. Hal tersebut juga dapat membuat anak lebih mudah dibangunkan saat sahur. Beritahu makna sahur dan juga manfaatnya, tapi dengan kata-kata yang mudah dimengerti oleh anak. Selain itu, jelaskan juga pahala-pahala yang akan didapatkan saat bangun untuk makan sahur.

Siapkan makanan favoritnya

Cara selanjutnya agar mudah membangunkan anak saat sahur adalah dengan menyiapkan makanan favoritnya. Tanyakan apa yang anak ingin makan saat sahur agar ia antusias untuk bangun. Dengan menyiapkan dan memberi makanan favorit anak, ia akan lebih berselera untuk makan dan nantinya mempunyai stamina untuk berpuasa.

Moms, itulah beberapa cara untuk membangunkan anak saat sahur. Selamat mencoba!