Ilustrasi Hari Kartini. (pinterest/freepik)
Beauty, pasti kamu tahu kan dengan sosok pejuang hak wanita. Ya, wanita ini adalah Raden Adjeng Kartini. Sosok R.A Kartini identik dengan istilah emansipasi wanita. Dalam perjuangannya, ia dikenal sangat gigih dalam mendapatkan hak untuk kaum wanita.
Nah, setiap tanggal 21 April di Tanah Air memperingati hari R.A Kartini. Biasanya hari ini disambut dengan sangat meriah demi mengenang dan menghormati perjuangan R.A Kartini. Namun, pandemi corona saat ini membuat gerak masyarakat jadi terbatas. Padahal banyak tradisi yang biasanya dilakukan saat hari Kartini.
Eits, jangan khawatir Beauty! Untuk mengobati kerinduanmu, berikut HerStory rangkum beberapa tradisi yang dilakukan saat peringati hari Kartini:
Sebelum ada pandemi virus corona, beberapa sekolah biasanya melakukan peringatan hari Kartini dengan melakukan upacara. Biasanya siswa melakukan upacara sebelum menjalani kegiatan lain, seperti pawai dengan menggunakan kebaya atau sebelum melakukan lomba kostum daerah.
R.A Kartini merupakan sosok wanita yang dikenal karena perjuangannya dalam mempertaruhkan hak-hak wanita. Berasal dari pulau Jawa, R.A Kartini seringkali terlihat menggunakan kebaya. Oleh sebab itu, salah satu tradisi yang dilakukan masyarakat Tanah Air dalam memperingati hari Kartini dengan berkeliling dengan menggunakan Kebaya atau pakaian adat lainnya. Biasanya tradisi pawai ini dilakukan sejak di sekolah TK hingga SMA lho!
Baca Juga: Inspirasi Untuk Wanita, 5 Kutipan RA Kartini Ini Patut Kamu Terapkan!
Setelah melakukan upacara, biasanya ada juga tradisi lomba menggunakan pakaian adat. Tradisi ini umumnya dilakukan di sekolah-sekolah demi menanamkan rasa hormat siswa kepada pahlawan emansipasi wanita, R.A Kartini. Selain itu, siswa juga diajak untuk mengetahui pakaian-pakaian adat yang ada di Indonesia.
Ketika 21 April tiba, para wanita sibuk mencari kebaya apa yang akan digunakan. Ya, memang hari Kartini merupakan salah satu hari yang 'wajib' diperingati dengan menggunakan kebaya. Enggak hanya para siswa yang bersekolah saja, tetapi banyak juga wanita-wanita kantoran yang menggunakan kebaya di hari Kartini.
Nah, itu dia beberapa tradisi yang biasa dilakukan saat peringati hari Kartini. Meskipun kali ini tak bisa melakukan tradisi-tradisi di atas, semoga kita semua tetap bisa meneruskan perjuangan R.A Kartini ya, Beauty!