Menu

Urutan Golongan Darah yang Paling Kebal hingga Rentan Kena Penyakit, Kamu Termasuk yang Mana?

16 Desember 2021 19:00 WIB

Ilustrasi wanita kuat (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Setiap manusia tentu memiliki jenis golongan darah yang berbeda. Dewasa ini, golongan darah dikelompokkan ke dalam beberapa golongan. Seperti golongan darah A, B, AB, dan O.

Beauty, tahu enggak sih kalau ternyata golongan darah itu bisa memengaruhi kondisi kesehatan seseorang lho. Ada golongan darah tertentu yang bisa dikatakan kuat alias kebal terhadap penyakit. Begitu pun sebaliknya, ada golongan darah tertentu yang sangat rentan terhadap penyakit.

Pertanyaannya, apa alasan golongan darah bisa mempengaruhi kondisi kesehatan tubuh?

Seperti yang disebut dalam beberapa sumber, hal ini berhubungan dengan antigen yang ada pada sel darah merah dan menyebabkan perbedaan golongan darah.

Saat antogen bersentuhan dnegan zat asing, nantinya akan memicu respon pada sistem kekebalan tubuh. Hal itulah yang kemudian akan memengaruhi kondisi kesehatan tubuh.

Lantas apa saja golongan darah yang paling kuat hingga rentan terhadap penyakit? Merangkum dari berbagai sumber, yuk simak ulasan berikut!

Golongan Darah O

Golongan darah O memiliki potensi yang paling kuat dalam hal kesehatan. Bisa dikatakan, golongan darah O ini sangat rendah untuk mengalami penyakit tertentu.

Pemilik golongan darah O memiliki potensi yang snagat kecil untuk terkena beberapa penyakit, seperti gagal jantung, jantung korner dan lain sebagainya.

Golongan darah O juga cenderung rentan mengalami penyakit yang berhubungan dnegan otak.

Golongan Darah B dan AB

Golongan darah AB ini termasuk jenis golongan darah yang cukup langka. Meski langka, jenis golongan darah ini termasuk kategori golongan darah yang kebal terhadap penyakit lho

Begitu pun dengan jenis golongan darah B. Kekebalan tubuh yang dimiliki B dan AB hampir sama.

Namun, pemilik jenis dua golongan darah ini juga perlu mawas diri karena golongan darah B dan AB  berpotensi mengalami penyakit jantung dan otak.

Kendati demikian, dua jenis golongan darah ini enggak rentan alias cukup kebal terhadap penyakit kanker. Mengapa demikian? Yap, karena B dan AB cenderung memiliki pola makan dan menjaga kebersihan dengan baik.

Golongan Darah A

Terakhir adalah golongan darah A. Bisa dibilang, pemiliki jenis golongan darah A ini snagat rentan terhadap penyakit. Golongan darah A rupanya memiliki kekebalan tubuh yang lemah sehingga rentan terkena penyakit.

Golongan darah A lebih cennderung terkena penyakit jantung, otak, hingga kanker.

Namun, semua kemungkinan ini bisa saja enggak terjadi, asalkan tetap menjaga pola makan dan gaya hidup yang sehat. Menjaga kebersihan, rutin berolahraga, dan tidur yang cukup menjadi kunci kekebalan tubuh seseorang tetap terjaga.

Semoga bermanfaat!

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha

Artikel Pilihan