Menu

Musim Hujan Bikin Batuk Pilek? Begini 5 Cara Cepat Mengobatinya...

20 September 2021 08:00 WIB

Ilustrasi seorang wanita sedang terserang flu. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Kesehatan tubuh perlu dijaga saat sudah memasuki musim hujan. Pasalnya, banyak orang yang merasa enggak enak badan atau batuk dan pilek saat di musim hujan.

Kalau kamu salah satu orang yang sering mengalami penyakit batuk dan pilek, penting untuk menjaga kesehatan dan mengetahui cara cepat mengobatinya.

Dilansir dari berbagai sumber (20/9/2021), berikut ini beberapa cara mengobati batuk dan pilek dengan cepat. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Minum air putih

Minum banyak air putih bisa menjadi salah satu cara yang bisa membantu mengobati batuk pilek dengan cepat. Pasalnya, banyak minum air putih bisa mengencerkan dahak pada tenggorokan. Ingat, sebaiknya kamu minum air putih yang hangat, ya.

Makan permen

Kamu juga bisa mengonsumsi permen pelega tenggorokan yang kini sudah banyak dijual. Permen pelega tenggorokan itu bisa menurunkan refleks batuk. Kamu juga bisa konsumsi permen dengan minum teh hangat.

Mandi air hangat

Saat batuk dan pilek menghampirimu, cobalah untuk mandi dengan air hangat. Selain itu, kamu juga bisa terapi air hangat yang dapat membantu mengencerkan saluran napas, terutama hidung.

Minum obat batuk

Cara cepat untuk mengobati sakit batuk dan pilek adalah dengan minum obat yang tepat. Jangan sampai kamu sembarangan memilih obat, ya. 

Jauhi bahan kimia

Kamu juga perlu menghindari bahan kimia iritan saat sedang batuk atau pilek. Bahan tersebut dapat menimbulkan kerusakan atau peradangan. Biasanya, bahan kimia iritan terdapat pada pengharum ruangan atau asap rokok. 

Nah, itulah beberapa cara cepat untuk mengatasi sakit batuk dan pilek dengan cepat. Semoga bermanfaat!