Menu

Tanah Air Kini Kembali Berduka! Penyanyi Stan Isakh Meninggal Dunia, Sempat Dirawat karena PDP

12 Mei 2020 10:00 WIB

Stan Isakh (Instagram/Edited by HerStory)

HerStory, Depok —

Kabar duka kini kembali menyelimuti tanah air dari dunia hiburan. Salah satu penyanyi Indonesia, Stan Isakh dikabarkan meninggal dunia pada Minggu pagi (10/05/2020). Stan Isakh meninggal karena penyakit Pneumonia duplex yang dideritanya. Stan merupakan suami dari artis dan presenter Putri Ayunda. Ia juga merupakan penyanyi yang sering mengcover lagu di channel Youtubenya.

Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (12/05/2020) Stan dimakamkan pada hari minggu pagi. Stan juga sempat mengungkapkan bahwa dirinya menjadi salah satu PDP(Pasien dalam Pengawasan) virus Corona. Ia juga tengah menjalani isolasi diri di RSUP Persahabatan.

Baca Juga:MasyaAllah! Takbir Tiga Kali Jadi Kalimat Terakhir Didi Kempot Sebelum Tutup Usia, Sang Istri: Bahagia di Surga

Day +5 / Rawat isolasi PDP Covid19. Akhirnya setelah Hari ke 5 dirawat secara intensif saya berani membuka diri agar teman2 semua serius menjaga kesehatan Dan anjuran pemerintah untuk hidup Sehat melawan virus Corona” tulis Stan dalam caption di Instagramnya @stantheman.official

Baca Juga: Genap Sebulan Ditinggal Glenn Fredly, Mutia Ayu: Saya Ikhlas

Stan masih belum mengetahui bahwa ia positif atau negatif dari virus Corona karena masih menunggu hasil tes SWAP. Ia juga berbagi informasi mengenai virus Corona yang dapat menyerang siapa saja dan kapan saja. 

"Meski saya belum tahu positif / negatif karena masih menunggu hasil Dari tes swap, saya hanya ingin berbagi virus Corona bisa meyerang siapa saja Dan kapan saja. Saya sesak nafas Karena pneumonia duplex , setelah diperiksa diputuskan isolasi selama 14 Hari. Mohon doanya ya teman2 . Semangat !!” tulis lanjutnya

Ia menceritakan bagaimana ia menjalankan perawatan yang sangat insentif di rumah sakit tersebut. 

"Intensif banget perawatan disini. Salah satunya ini, suntik vitamin, obat anti nyeri, lambung . Tapi tiap pasien beda2 tergantung sakit bawaannya . But mostly yg diserang penyakit paru2 , asma, tbc , bronkitis, etc.” kata Stan Isakh. 

Stan Isakh pun juga sempat mengajak para warganet untuk hidup sehat, menjaga kebersihan untuk mencegah virus Corona. 

Ayo teman2 SERIUS jaga kesehatan, ikuti anjuran pemerintah yg sdh ditetapkan WHO untuk mencegah terkena covid19 . Stay home, phisycal distancing, cuci tangan , jaga kebersihan, makanan bergizi, diam dirumah , dsb ... jangan sampai terpapar dan diisolasi , baik PDP maupun Positif covid19. Ga mau kan ngrasain ditusuk2 jarum kaya gini tiap hari ?? Asoy Geboy rasanya !! ” Lanjutnya. 

Artikel Pilihan