Menu

Tak Hanya Kulit Ayam, Ini Sederet Makanan yang Sering Dikonsumsi Tanpa Sadar Bisa Sebabkan Komplikasi Kolesterol!

12 Oktober 2021 12:30 WIB

Makanan cepat saji. (GenPI.co/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Kolesterol jadi salah satu masalah kesehatan yang disebabkan gaya hidup. Meskipun penyakit kolesterol bisa terjadi karena genetik, ternyata gaya hidup juga mempengaruhi risiko seseorang mengidap penyakit terkait darah ini lho.

Nah, gaya hidup yang menjadi penyabab utama kolesterol adalah makanan. Ada banyak pantangan makanan bagi penderita kolesterol, salah satunya adalah kulit ayam. Jika kamu tak menjaga asupan makanan, itu bisa sebabkan komplikasi kolesterol, seperti memicu penyakit jantung.

Namun, ternyata enggak cuma kulit ayam lho. Berikut ini daftar beberapa makanan yang sering dikonsumsi, namun tanpa sadar itu mengandung kolesteroil tinggi hingga bisa sebabkan komplikasi:

Makanan cepat saji

Makanan cepat saji termasuk tinggi kandungan gula, lemak jenuh, dan lemak trans.

Sering mengonsumsi makanan tinggi kolesterol dapat menjadi penyebab kolesterol tinggi dan berbagai masalah kesehatan lain seperti tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan kenaikan berat badan.

Kulit ayam

Kalau kamu berniat mengonsumsi ayam goreng, lebih baik hindari mengonsumsi kulitnya.

Jika perlu, buang kulitnya sebelum disajikan agar kamu tidak tergoda untuk memakannya.

Hal ini tentu menjadi salah satu upaya yang perlu dilakukan demi menghindari makanan tinggi kolesterol.

Gorengan

Jika kamu masih sering memasak makanan dengan cara digoreng, kini saatnya untuk mengubah perlahan cara memasak berbagai ragam makanan.

Sebagai contoh, memasak dengan cara dipanggang, dikukus, direbus, dan berbagai cara lain yang relatif lebih aman untuk kesehatan.



Lihat Sumber Artikel di GenPI

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana