Menu

5 Masalah Seksual yang Jarang Dibicarakan Pasangan, Termasuk kesuburan

04 November 2021 23:15 WIB

Ilustrasi kegagalan penetrasi seksual karena penyakit vaginismus. (Freepik/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Berhubungan seksual merupakan salah satu bagian penting dalam kehidupan pasutri yang telah menikah. Bahkan, seks termasuk cara untuk membangun keintiman hubungan serta meningkatkan keharmonisan.

Hanya saja, kehidupan seks gak selalu berjalan lancar. Ada kalanya pasangan menikah mengalami masalah seksual.

Banyak stigma dan rasa gengsi yang menyertai masalah seksual, sehingga hal ini  sering kali enggak pernah dibahas, bahkan oleh pasangan yang telah menikah sekali pun.

Apa saja masalah seksual yang enggak pernah dibicarakan oleh pasangan? Dilansir dari Times of India dan Dewiku.com, ini ulasannya.

1. Masalah pada infertilitas pria

Penyebab utama infertilitas pria adalah punya jumlah sperma yang rendah atau motilitas rendah sehingga menghadapi masalah kesuburan. Bagi sejumlah besar pria, masalah ini bakal memengaruhi harga dirinya sehingga mereka enggan membahasnya.

2. Ejakulasi dini

Ejakulasi dini merupakan masalah yang kerap mengganggu banyak pria. Hal ini membuat mereka merasa malu, terutama saat mereka enggak bisa memuaskan pasangannya.

Untuk menyembuhkan masalah ini, disarankan mengubah gaya hidup, mulai dari perubahan pola makan hingga memperbanyak olahraga.

3. Memiliki libido rendah

Punya libido rendah merupakan masalah umum yang dialami oleh setiap pria. Enggak cuma pria, perempuan juga bisa mengalaminya.

Penyebab libido rendah di antaranya stres, kecemasan, dan gaya hidup gak sehat. Sayangnya, akibat enggak ingin menyakiti hati pasangan, banyak orang yang gak jujur bahwa mereka bermasalah dengan libido seksual.

4. Infertilitas pada wanita

Infertilitas kerap dikaitkan dengan wanita, meski pria pun bisa juga mengalaminya. Pengobatan dan perawatan tertentu dapat dilakukan untuk meningkatkan kesuburan. Selain itu, penting juga untuk mengatasi masalah ini dengan mengurangi stres psikologis.

5. Masalah disfungsi seksual

Masalah ini kerap dihadapi oleh perempuan, tapi bisa disembuhkan lewat pengobatan Ayurveda. Pengobatan ini telah diungkap manfaatnya lewat studi yang terbit dalam DARU Journal of Pharmaceutical Sciences.

Pengobatan Ayurveda disebut bisa meningkatkan pelumasan, gairah, hasrat seksual, dan kepuasan bila dilakukan selama empat minggu.

Lihat Sumber Artikel di Dewiku.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Dewiku.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.