Menu

Jangan Panik, Selain Kehamilan Rupanya Haid yang Telat Dipicu 4 Penyebab Ini

28 Desember 2021 21:15 WIB

Ilustrasi siklus menstruasi. (Pinterest/freepik)

HerStory, Sukabumi —

Sebagian wanita mungkin akan merasa cemas ketika mendapati dirinya telat haid atau datang bulan. Pasalnya hal tersebut kerap dikaitkan dengan tanda kehamilan. 

Rupanya Beauty enggak perlu khawatir soal kondisi tersebut. Sebab terdapat penyebab lain haid jadi telat tanpa ada sangkut pautnya dengan kehamilan. 

Seperti dikutip dari berbagai sumber (28/12/2021) berikut 4 diantaranya. 

1. Stres

Stres yang dialami bisa berpengaruh pada produksi gonadotropin yakni hormon yang mengatur ovulasi dan siklus menstruasi. Apabila stres berlangsung terlalu lama bukan tak mungkin siklus menstruasi pun akan terganggu yang berdampak pada telatnya haid. 

2. Olahraga Berat

Beauty yang terlalu sering berolahraga berat atau aktivitas yang padat tak menutup kemungkinan membuat haid telat. Hal ini dikarenakan tubuh mengalami stres yang berdampak pada siklus menstruasi. 

3. Perubahan Berat Badan

Baik itu kelebihan atau kekurangan berat badan serta mengalami perubahan berat badan yang drastis akan berdampak pada siklus haid. Hal ini dikarenakan produksi atau pelepasan hormon menjadi terganggu. 

4. Sindrom Polikistik Ovarium (PCOS)

PCOS merupakan masalah pada ovarium dimana tubuh lebih banyak memproduksi hormon androgen. Dampaknya tentu saja siklus haid yang telat bahkan selama periode tertentu tak mengalami menstruasi. 

Kondisi telat haid sejatinya enggak bisa dianggap sepele, apabila Beauty selama 3 bulan tak mengalami haid segera lakukan pemeriksaan bersama dokter ya!