Menu

Viral Video Arumi Bachsin Malah Melengos Bak Ogah Sambut Salaman, Langsung Banjir Kritikan: Kasihan Si Ibu Gak Direspons

27 Juni 2022 15:55 WIB

Arumi Bachsin (Instagram/arumibachsin_94)

HerStory, Jakarta —

Baru-baru ini Arumi Bachsin ramai menjadi perbincangan banyak orang gegara kelakuannya. Pasalnya beredar video viral yang memperlihatkan istri Wakil Gubernur Jawa Timur itu nampak melegos tak menyambut salaman seorang ibu-ibu. Ia dituding sengaja menghiraukan ajakan salaman tersebut.

Dalam video yang beredar terlihat Arumi Bachsin baru datang dan turun dari mobil. Dia pun disambut oleh seorang ibu-ibu. Namun ketika ibu-ibu tersebut hendak bersalaman, perempuan 28 tahun ini diduga mengabaikannya. Arumi Bachsin tampak sibuk membenarkan maskernya dengan pandangan ke depan.

Semenjak diunggah oleh akun @rumpi_gosip di Instagram, sikap Arumi Bachsin ini pun langsung banjir komentar netizen. Banyak netizen yang justru membela Arumi Bachsin.

"Nggak ngeh kali, Aruminya sudah liat ke depan duluan liat lokasi langsung, fokusnya udah kepecah. Buktinya dia sempet diem miringin badannya sambil dengerin si ibu," ujar @lianakirana.

"Hadaaah gitu aja heboh. Kayaknya dia nggak fokus ke ibunya itu," sambung @irnawa77.

"Gue aja kadang terlalu fokus ke depan suka nggak ngeh orang sekitaran gue lagi ngapain. Kurang fokus aja itu," imbuh @sheila_azma.

"Itu bukan mau salaman kayaknya, tapi ibuknya tangannya tuh kayak sambutan selamat datang biasanya kan tangannya gitu," tambah @adanazaran1993.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Artikel Pilihan