Menu

Wadaw! Menurut Peneliti, Tinggal Bareng Mertua Bisa Ganggu Kesehatan Wanita!

16 September 2020 13:00 WIB

Ilustrasi mertua galak. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Tinggal bersama dengan mertua di Indonesia menjadi sesuatu yang sudah bisa terjadi. Namun, sebuah penelitian mengatakan bahwa tinggal bersama dengan mertua bisa menggangu kesehatan pada wanita, lho! Beberapa wanita yang sudah menikah dan harus tinggal bersama mertua ada yang merasa baik-baik saja dengan keadaan tersebut tetapi ada juga yang merasa stress.

Peneliti mengatakan bahwa wanita yang harus tinggal bersama dengan mertua dari pihak pria akan memiliki risiko penyakit jantung tiga kali lipat daripada wanita lainnya. Hasil ini menjadi bagai sebuah mimpi buruk untuk wanita yang saat ini sedang tinggal bersama dengan mertua mereka.

Kemudian, rasa stress yang dirasakan oleh wanita ketika tinggal bersama mertua dirasakan akibat dirinya harus mengambil tiga peran sekaligus di dalam rumah tersebut yaitu sebagai ibu, istri, dan juga anak dalam waktu yang bersamaan.

Jika stress ini terus berlangsung terus menerus maka bisa saja menimbulkan risiko tekanan darah yang meningkat dan juga menyebabkan diabetes. Enggak hanya itu saja, bahkan kerusakan pada jantung juga bisa muncul karena perasaan stress tersebut.

Menurut artikel yang dilansir (15/09/2020) dari Daily Mail mengatakan bahwa sebuah penelitian yang dilakukan selama 14 tahun dan melibatkan 91.000 orang pria dan juga wanita memberikan hasil yang mampu membuat kita tercengang. 

671 orang mengalami penyakit arteri coroner, 339 orang meninggal akibat penyakit jantung, dan 6.225 orang meninggal akibat faktor lain. Kemudian, pada penelitian lain dikatakan bahwa wanita yang tinggal bersama dengan mertua maupun orang tua sendiri bisa memiliki risiko yang sama. Para wanita ini bisa mengalami risiko tiga kali lipat terkena penyakit jantung daripada wanita lain.

Hal ini tentu menjadi perhatian untuk kamu para wanita yang saat ini sedang tinggal bersama dengan mertua kamu.