Menu

Beauty Harus Tahu! Bahan Skincare Ini Nggak Cocok untuk Kulit Sensitif

20 September 2020 19:00 WIB

Wanita yang wajahya sedang iritasi. (Istockphoto/Sasha_Suzi)

HerStory, Jakarta —

Setiap wanita memiliki jenis kulit yang berbeda-beda, dari mulai kulit normal, kulit berminyak, hingga kulit sensitif. Semua jenis kulit tentu memiliki beberapa pantangan yang harus dihindari dalam memiliki bahan skincare, hal tersebut dilakukan agar kulit wajah tetap sehat. 

Untuk beberapa wanita yang memiliki kulit sensitif tentu saja harus berhati-hati ketika memilih beberapa bahan pada skincare. Orang yang memiliki kulit sensitif, cenderung lebih mudah untuk berjerawat, pori-pori besar, kulit mudah kemerahan, beruntusan dan muncul  banyak komedo di wajah. Jika salah menggunakan produk skincare, bisa membuat kulit yang sensitif semakin parah.

Berikut ini merupakan beberapa bahan skincare yang harus dihindari oleh para Beauty yang memiliki kulit wajah sensitif.

Parfum

Bahan skincare yang nggak boleh digunakan untuk kulit sensitif yaitu salah satunya adalah parfum. Bahan skincare yang menggunakan wangi-wangian bisa membuat kulit menjadi iritasi, kemerahan dan memicu munculnya beruntusan. Enggak hanya itu, kandungan parfum yang terdapat di dalam skincare, bisa membuat kulit menjadi gatal-gatal, peradangan pada kulit dan mengganggu sistem pernapasan. Untuk pemilik kulit sensitif, carilah produk yang tidak memiliki kandungan parfum, agar aman digunakan untuk kulit.

Paraben

Paraben merupakan sebuah bahan pengawet yang biasanya digunakan di dalam produk skincare, kosmetik, deodoran, sabun, tabir surya dan produk kecantikan lainnya. Pada dasarnya produk yang mengandung paraben nggak cocok untuk digunakan. Karena bisa memicu timbulnya alergi di kulit, hingga menyebabkan kanker kulit. Untuk para Beauty yang memiliki kulit sensitif,  usahakan untuk menghindari produk yang mengandung paraben.

Scrub

Bahan skincare terakhir yang tidak boleh digunakan kulit sensitif, yaitu skincare yang memiliki kandungan scrub. Hal ini dikarenakan kandungan scrub bisa merusak tekstur kulit. Scrub merupakan bahan skincare yang bersifat sebagai eksfoliator. Eksfoliator berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Karena teksturnya kasar, sehingga bisa membuat kulit ruam dan kemerahan.

Untuk para Beauty, ada baiknya sebelum membeli berbagai skincare perlu untuk memperhatikan beberapa bahan yang terkandung dalam skincare tersebut ya. Semoga bermanfaat!

Artikel Pilihan