Menu

Beruntusan di Dahi Menganggumu Beauty? Atasi dengan Beberapa Hal Ini!

20 September 2020 16:00 WIB

Ilustrasi wanita yang sudah mengenakan skincare. (pinterest/skincaredotcom)

HerStory, Jakarta —

Selain jerawat, masalah pada kulit wajah yang seringkali dialami oleh para wanita adalah beruntusan. Tahukah Beauty, beruntusan merupakan jenis jerawat yang terbentuk ketika sel kulit mati, minyak, dan bakteri terperangkap di dalam pori-pori.

Beruntusan kerapkali muncul dibeberapa bagian wajah, salah satunya yaitu dibagian dahi. Munculnya beruntusan pada dahi tentu sangat menganggu penampilan fisik dan membuat seseorang menjadi kurang percaya diri.

Namun nggak perlu khawatir lagi lho Beauty, nyatanya beruntusan tersebut dapat kamu atasi dengan melakukan beberapa cara dibawah ini.

Melansir dari Popmama.com, berikut beberapa cara ampuh atasi beruntusan pada dahi.

Lakukan teknik double cleansing pada malam hari

Saat mengalami beruntusan pada wajah, Beauty bisa menjaga kebersihan kulit wajah  dengan menggunakan sabun pencuci muka dua kali dalam sehari. Nggak hanya itu, Beauty perlu melakukan teknik double cleansing pada malam hari. Sebelum melakukan teknik double cleansing tersebut Beauty perlu memperhatikan kandungan yang terdapat pada produk  yang akan digunakan untuk double cleansing, pilih produk yang menggunakan bahas dasar gel atau creamy dan tidak mengandung fragrance serta alkohol. Hal tersebut perlu dilakukan untuk menghindari risiko munculnya iritasi.

Lakukan eksfoliasi pada wajah

Menjaga kebersihan kulit wajah juga bisa Beauty lakukan dengan melakukan eksfoliasi pada wajah. Namun Beauty perlu memilih produk eksfoliasi yang gentle atau lembut, seperti chemical exfoliate berupa toner yang mengandung AHA/BHA.  Teknik eksfoliasi sebaiknya dilakukan saat beruntusan sudah nggak meradang ya Beauty,  agar nggak terjadinya iritasi pada kulit wajah.

Gunakaan sunscreen secara rutin saat pagi hari

Paparan sinar UV A dan UV B pada kulit yang beruntusan, ternyata dapat menyebabkan produksi sebum meningkat hal tersebut dapat menyebabkan penyumbatan minyak di pori-pori. Akibatnya, beruntusan bisa mengalami inflamasi dan menjadi semakin parah.

Rutin menggunakan sunscreen di pagi hari dapat membantu memblokir UV A dan UV B dan meminimalisir terjadinya peradangan pada beruntusan.

Mengkonsumsi makanan sehat

Maknan juga menjadi salah satu faktor yang menyebabkan munculnya beruntusan pada kulit wajah lho Beauty! Nyatanya, makanan yang memiliki kandungan gula tinggi atau minyak berlebih, dapat memicu produksi insulin berlebih dalam tubuh. Hal tersebut menyebabkan sebum berlebih hingga menjadi beruntusan.

Konsumsi makanan sehat seperti buah dan sayur ya Beauty untuk mengurangi terjadinya beruntusan pada wajah. 

Semoga bermanfaat!