Menu

WHO Tetapkan Cacar Monyet Sebagai Kondisi Kesehatan Darurat Dunia, Yuk Moms Intip Bahaya Penyakit Langka Ini!

08 Agustus 2022 14:05 WIB

Ilustrasi Cacar Monyet. (iStockPhoto/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Penyakit cacar monyet kini menjadi perhatian seluruh masyarakat dunia. Ya, beberapa waktu lalu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan cacar monyet sebagai kondisi kesehatan darurat dunia dan meminta tiap negara agar waspada.

Tentu saja, hal ini membuat sejumlah masyarakat bertanya-tanya apa bahaya dari penyakit cacar monyet tersebut. Begini penjelasan dari dr. Luh Putu Pitawati, SpKK dari RSPI SUlianti Suroso, dikutip dari Celebrities.id, Senin (8/8/2022).

Perlu Moms pahami terlebih dahulu, cacar monyet adalah penyakit yang umumnya sama dengan cacar lainnya, bahkan bisa juga sembuh dengan sendirinya. Namun, penyembuhan tersebut berdasarkan dengan sistem kekeabalan tubuh atau imunitas seseorang Moms.

Jika imunitas baik, maka cacar monyet bisa sembuh dengan cepat dan bisa sembuh sendiri.

Sebaliknya, jika seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang bermasalah, seperti ibu hamil, anak-anak, lansia, dan orang yang mengidap penyakit tertentu, penyembuhan cacar monyet mungkin akan lebih lama ketimbang mereka yang punya imun bagus.

Dari beberapa kasus yang ada di dunia, beberapa kelompok orang yang berisiko terpapar penyakit ini, yaitu:

  1. Orang dengan imunitas rendah
  2. Anak di bawah lima tahun
  3. Orang lansia
  4. Ibu hamil dan menyusui
  5. Orang yang suka konsumsi daging hewan liar

Meskipun cacar monyet tidak ada di Indonsesia, Moms tetap jaga imunitas tubuh ya. Konsumsi makanan bergizi dan lakukan olahraga secara rutin.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari

Artikel Pilihan