Menu

Trik Bikin Nasi Bento versi Low budget untuk Bekal Sekolah Anak, Pasti Gak Bikin Isi Dompet Menipis Moms

24 Agustus 2022 08:15 WIB

Bento Mie (Pinterest/ameblo)

HerStory, Jakarta —

Moms buat bento anak tak melulu harus menggunakan bahan-bahan yang mahal lho karena dengan yang murah pun masih bisa buat bento yang cantik untuk bekal sekolah anak. Untuk membuatnya Moms bisa buat dari sayuran yang murah murah saja, lalu ayam yang masih bisa dijangkau dan tambahan seperti sosis dan mie.

Penasaran bagaimana cara buatnya? Yuk simak resep yang telah ditulis oleh Vivi Bunda Khansa di laman Cookpad, begini cara buatnya

Bahan-bahan:

  • 1 centong nasi
  • 1 Ayam ungkep
  • 2 buah sosis
  • 1/2 papan mie 3 telur
  • sawi
  • wortel

Cara Membuat:

  1. Goreng ayam hingga kuning keemasan
  2. Bentuk sosis sesuai selera, panggang sampai matang
  3. Tumis bumbu mie, bawang merah, bawang putih dan lada bubuk sampai wangi, masukan wortel dan sawi hijau lalu masukan mie yang sudah diberi kecap koreksi rasa angkat
  4. Ambil 2sdm nasi bentuk sesuai keinginan, hias di kotak bekal selamat mencoba

Bagaimana Moms siap untuk recook di rumah? Sekarang, Moms gak usah khawatir soal MPASI harian untuk si kecil, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep bekal bento yang bisa dicontoh di rumah.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan