Menu

4 Sumber Kekayaan Mentereng Suami Maudy Ayunda, Profesi Mas Oppa Jesse Choi Gak Kaleng-kaleng!

21 September 2022 14:05 WIB

Foto Prewedding Maudy Ayunda dan Jesse Choi. (Instagram/@maudyayunda)

HerStory, Jakarta —

Sejak menikahi Maudy Ayunda, sosok 'Mas Oppa' Jesse Choi tak luput dari perhatian publik. Kini, terkuak pula sumber kekayan dan profesi mentereng suami Maudy Ayunda. Simak artikel berikut ya, Beauty!

Pernikahan yang dilakukan Maudy Ayunda dan Jesse Choi pada Mei 2022 lalu cukup menggemparkan publik, beberapa waktu lalu. Pasalnya, hubungan asmara keduanya hampir tak pernah terendus oleh media.

Jesse Choi menjadi sorotan setelah diperkenalkan sebagai COO Reku, platform pertukaran dan pasar kripto di Indonesia. Mengetahui fakta tersebut, Jesse Choi terbukti bukan orang sembarangan ya!

Ingin tahu dari mana sumber kekayaan Jesse Choi suami Maudy Ayunda? Berikut empat di antaranya seperti dikutip, Rabu (21/9/2022).

AC Ventures

Di awal kepindahannya ke Indonesia, Jesse Choi bergabung dengan AC Ventures sebagai Entrepreneur in Residence. Jesse Choi bekerja di AC Ventures sejak Oktober 2021 hingga Juni 2022.

Dalam tulisannya di platform Medium, Jesse Choi mengungkap perlahan mempelajari ekonomi Indonesia yang masih baru baginya dan mengeksplorasi ide startup untuk pada akhirnya membuka bisnis sendiri selama bekerja di AC Ventures.

Reku

Reku, sebelumnya dikenal dengan nama Rekeningku, adalah platform pertukaran dan pasar kripto terkemuka di Indonesia yang menawarkan biaya transaksi terendah dan sangat mudah digunakan.

Reku atau Rekeningku mulai diperkenalkan di Instagram pada Agustus 2019 dengan Sumardi sebagai Co Founder & CEO. Sedangkan Jesse Choi bertindak sebagai COO Reku sejak Juni 2022.

Sebagai informasi, COO atau Chief Operating Officer adalah pimpinan yang bertanggungjawab pada pembuatan keputusan administrasi dan operasional perusahaan. COO biasanya dianggap sebagai orang kedua dalam rantai komando dan yang melapor langsung kepada CEO.

Investor

Masih dari tulisannya di platform Medium, Jesse Choi mengungkap pengalaman pernah menjadi investor di semua jenis startup. Berdasarkan akun Linkedin, Jesse Choi masih menjadi investor di The 21 Fund sejak Februari 2021.

Di masa lalu, Jesse Choi juga pernah menjadi investor di beberapa perusahaan. Di antaranya sebagai Venture Investor di Playground Global selama 4 bulan di tahun 2020 dan sebagai Private Equity Investor di Bain Capital sepanjang 2016-2019.

Pengalaman Kerja di Startup

Diketahui bahwa Jesse Choi adalah teman Maudy Ayunda menempuh pendidikan S2 di Stanford University. Menjadi pengusaha untuk startup dilatarbelakangi pengalaman Jesse Choi bekerja di beberapa perusahaan serupa.

Di antara perusahaan startup yang pernah menjadi tempat bekerja Jesse Choi adalah Bain & Company sebagai Senior Associate Consultant (2013-2016) dan Thumbtack sebagai Marketing di tahun 2016. Dua perusahaan tersebut sama-sama berada di San Fransisco, California.

Itu dia berbagai sumber kekayaan Jesse Choi suami Maudy Ayunda. Bagaimana pendapatmu?

Lihat Sumber Artikel di Matamata.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Matamata.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Artikel Pilihan