Naysila Mirdad di Gala Premiere Film Inang pada Rabu,(5/10/2022). (HerStory/Azizah Angraini Ramadini)
Aktris Naysilla Mirdad akan debut dalam film layar lebar berjudul Inang. Dalam film bergenre horor-thriller ini wanita 34 tahun itu juga berkesempatan beradu akting dengan sang ibunda, Lydia Kandou.
Awalnya Naysilla mengaku kaget dan sama sekali tak tahu jika sang ibunda juga bermain dalam film besutan Fajar Nugros itu.
Saat itu Lydia sempat memintanya pendapatnya mengenai sebuah sinopsis film horor, Nay pun mengaku tertarik dengan ceritanya hingga akhirnya diminta sang ibunda datang menemui sang sutradara.
"Pas aku di rumah lagi baca atau apa gitu,tiba-tiba mama nay ini ada cerita kamu baca dulu sinopsisnya suka gak, oh suka mah," ujar Naysilla saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta pada Rabu,(5/10/2022).
Naysilla mengaku kaget saat mengetahui sang ibunda ternyata juga main dalam film yang sama.
"Kebetulan di situ aku gak nanya pemainnya siapa, aku cuma bilang ini cerita bagus banget siapa sutradaranya mas Fajar yaudah kamu dateng deh ke kantor. Pas aku dateng ada mama, mama ngapain di sini, loh mamamu main juga Nay," sambungnya.
Nay sapaan akrabnya mengaku pengalamannya syuting dengan sang ibunda sangat seru dan menjadi tantangan tersendiri.
"Seneng banget apalagi di sini mama gak jadi ibu aku, jadi ini tantangan yang beda," kata Naysilla Mirdad.
Film Inang mengisahkah tentang perjuangan seorang wanita melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya. Sebagai film horor-thriller dengan segudang unsur thrilling dan jumpscare.
"Inang" menawarkan pelajaran yang berharga seputar perjuangan wanita , kasih sayang orang tua, dan realita kehidupan yang dibalur unsur mitos jawa yang menjadi insirasi utama yaitu Rabu Wekasan atau Rebo Wekasan.
Dibintangi olen Naysila Mirdad, Dimas Anggara, Lydia Kandou, Rukman Rosadi, dan Pritt Timoty, film Inang akan segera tayang di bioskop Indonesia pada 13 Oktober 2022 mendatang.