Menu

3 Cara Ampuh Obati Asam Urat, Gak Takut Nyeri Sendi Lagi!

17 Oktober 2022 15:00 WIB

Ilustrasi kaki kesemutan. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Penyakit asam urat merupakan kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri tak tertahankan, pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian.

Terdapat beberapa faktor yang dapat memicu peningkatan kadar asam urat dalam darah, antara lain memiliki keluarga yang mengidap asam urat, sering mengonsumsi makanan dengan kandungan purin tinggi, dan lainnya.

Melansir dari berbagai sumber (17/10/2022), berikut ini beberapa obat alami yang bisa bantu mengobati asam urat. Jadi, enggak takut nyeri sendi lagi.

Yuk, simak baik-baik, ya!

Kompres hangat atau dingin

Kompres menggunakan air hangat atau air dingin ke bagian yang terasa nyeri bisa menjadi cara yang ampuh untuk mengobati penyakit asam urat.

Beberapa studi telah merekomendasikan untuk mengompres dingin atau merendam kaki ke dalam air dingin untuk mengatasi asam urat.

Jahe

Jahe juga bisa menjadi salah satu obat herbal yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Jahe juga mudah ditemukan di rumah.

Caranya juga cukup mudah, rebus jahe selama 10 menit dan minum tiga cangkir dalam sehari saat kamu sedang mengalami serangan asam urat.

Garam epsom

Larutan garam epsom juga bisa membantu mengatasi nyeri akibat asam urat. Garam epsom mengandung kaya meganesium yang bisa menurunkan risiko asam urat.

Nah, itulah beberapa cara alami untuk mengatasi asam urat. Mau coba?

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita