Menu

Masuk Enak tapi Perih saat Dicabut? Ternyata Ini Penyebabnya, Kata Zoya Amirin

18 Oktober 2022 17:00 WIB

Seksolog, Zoya Amirin, M.Psi, FIAS. (IG @zoyaamirin/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hubungan seks gak selalu berjalan mulus, terkadang ada saja masalah yang terjadi. Misalnya ada kasus pada pria merasa mr p-nya sakit dan perih saat ingin dicabut dari organ intim wanita yang tengah mengalami puncak kenikmatan atau orgasme, kata Seksolog Zoya Amirin.

Menurut Zoya, hal ini seringkali terjadi tapi tidak umum. Dalam respon seksual, terjadi vagina spam atau vaginanya meremas.

Karena pada saat penetrasi akan terjadi friksi atau gesekan terus menerus sehingga membuat sensasi panas.

"Pada saat terjadinya orgasme, apalagi kekerasan penis berada pada level 4 sekeras ketimun maka besar kemungkinan penis akan terasa perih saat ingin dicabut," jelas Zoya dikutip dari kanal YouTube pribadinya berjudul "ENAK SIH, TAPI SAKIT PAS DICABUT | Z TIPS", dikutip via Fajar.co.id Selasa (18/10/22).

Lantas apakah semua penis yang keras dan vagina yang kencang akan terasa sakit saat dicabut?

"Belum tentu juga," jawabnya.

Tapi, lanjut Zoya, jika perihnya berkelanjutan atau begitu terus saat berhubungan seks, maka hal itu tidak normal.

Ia menyarankan pria tersebut segera memeriksakan dirinya ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

"Coba periksakan diri anda ke dokter. Karena umumnya rasa sakit itu karena nikmat bukan justru terasa perih," pungkasnya.

Lihat Sumber Artikel di Fajar

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Fajar. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Artikel Pilihan