Ilustrasi organ kelamin pria (Himedik/Edited by HerStory)
Moms, pada pria, kesehatan seksual memainkan peran paling penting dalam menentukan kesuburan. Meski kondisinya cukup langka, namun tetap harus ditanggapi dengan serius.
Kuantitas dan pergerakan sperma merupakan faktor penting dalam menjaga kesehatan sperma. Air mani mengeluarkan jutaan sperma dalam sekali ejakulasi. Peluang pembuahan menurun jika jumlahnya terlalu rendah.
Pembuahan seorang wanita juga tak hanya bergantung pada kuantitas, tetapi juga pada bagaimana sperma melakukan perjalanan ke tubuhnya. Ya, pria berisiko mengalami masalah kesehatan seksual, kebiasaan tertentu mungkin berdampak buruk pada kesehatan seksualnya.
Dan dikutip dari Times of India, Rabu (30/11/2022), berikut 6 hal yang dilakukan pria yang dapat merusak kesehatan seksual mereka. Apa saja ya?
Jika selama ini PakSu gak menerapkan gaya hidup sehat, ingat dia untuk segera memulainya ya Moms. Gaya hidup sehat ini membutuhkan olahraga teratur. Mempertahankan rutinitas olahraga teratur di masa muda sangat penting untuk tetap bugar dan aktif.
Lima hari seminggu, berolahraga selama 30 menit akan meningkatkan stamina, kekebalan, kemampuan penyembuhan, dan kesuburan pria, Moms.
Minum alkohol setiap hari dapat menimbulkan masalah bagi kesehatan reproduksi seseorang. Ini dapat menurunkan kadar testosteron dan menyebabkan penurunan produksi sperma.
Meskipun PakSU mungkin yakin bahwa inilah waktunya untuk berpesta, mengurangi alkohol dapat bermanfaat bagi kesehatan seksualnya dalam jangka panjang, Moms.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.