Menu

Penderita Diabetes Wajib Pakai Alas Kaki Setiap Saat, Ini Alasannya!

27 Desember 2022 11:25 WIB
Penderita Diabetes Wajib Pakai Alas Kaki Setiap Saat, Ini Alasannya!

Ilustrasi kedutan di kaki (Exaude.com/Edited By HerStory).

HerStory, Bandung —

Diabetes merupakan kondisi tingginya kadar glukosa dalam darah. Hal ini disebabkan oleh ketidakmampuan tubuh untuk mengolah glukosa menjadi energi dengan baik. Diabetes membuat sirkulasi darah dalam tubuh menjadi kurang baik. Kondisi ini bisa merusak bagian tubuh, salah satunya adalah saraf pada kaki atau neuropati.

Neuropati ini membuat indera perasa pada kaki menjadi hilang. Bahkan, ketika kaki mengalami luka. Sedangkan, luka yang tidak terawat bisa menyebabkan infeksi. Untuk itu, penting bagi penderita diabetes untuk selalu menggunakan alas kaki yang tepat.

Kerusakan saraf juga bisa mengubah bentuk kaki. Penderita diabetes lebih mungkin mengembangkan hammetoe, yakni kelainan bentuk yang meyebabkan sendi di jari kaki menekuk di dalam.

Bahkan masalah kaki ringan, seperti lecet atau kaki atlet juga bisa menyebabkan penyebab kekhawatiran bila menderita diabetes. Karena, masalah kaki apapun akan membutuhkan waktu lama untuk sembuh akibat sirkulasi darah yang buruk.

Cidera kaki dan perubahan bentuk kaki bisa membuat sepatu reguler terasa tidak nyaman. Pemakaian sepatu yang ketat atau terlau longgar sama-sama memicu risiko masalah kaki.

Cara memilih alas kaki untuk penderita diabetes

Penelitian yang dilakukan di Lagos, Nigeria, Ogedengbe dilansir dari webmd, meminta 41 persen pasien dengan diabetes tipe 2. rata-rata berusia sekitar 57 tahun untuk mensurvei tetang alas kaki.

Hasilnya, para peneliti menemukan beberapa kabar baik, yakni 90 persen memiliki pendidikan tentang alas kaki, 83 persen mencuci dan mebgeringkan kaki setiap hari dan 51 persen selalu melakukan pemeriksaan mandiri.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan