Menu

Sering Dituding Jadi Pelakor Lantaran Status Jandanya, Ayu Ting Ting: Sampai Takut Orang Main Sama Saya

28 Desember 2022 19:30 WIB
Sering Dituding Jadi Pelakor Lantaran Status Jandanya, Ayu Ting Ting: Sampai Takut Orang Main Sama Saya

Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)

Setelah bercerai dengan Enji, Ayu menjalani kisah asmara berliku. Dia pernah berpacaran dengan aktor India, Shaheer Seikh tapi kandas. Dia kemudian ramai digosipkan menjadi orang ketiga dalam pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Kabar ini masih membuat Ayu kerap menjadi sasaran hujat warganet.

Ayu menduga statusnya sebagai janda yang kerap membuat jadi gunjingan orang. Sehingga setiap apa yang dia lakukan selalu salah di mata warganet.

"Biar enggak ada yang berisik aneh-aneh lagi atau apalah, kan selama ini mungkin banyak orang yang kaya deket ini deket itu salah. Kadang ada yang takut juga main sama aku, karena mungkin posisi aku kan masih sendiri," jelasnya.

"Jadi pengin aja punya seseorang yang bisa sayangi kita ya Qis ya, karena Iqis kan sudah besar juga kan (butuh ayah)," pungkasnya

Baca Juga: Keuangan Masih Diatur Sang Ibunda, Ini Sumber Kekayaan Ayu Ting Ting dan Bisnis yang Makin Menjamur!

Baca Juga: Ayu Ting Ting Sibuk Borong Dagangan Bantu UMKM Makin Makmur, Nagita Slavina Kena Sentil: Heran Deh...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan