Menu

Jari Tangan Terasa Kaku saat Bangun Tidur? Awas, 3 Penyakit Ini Bisa Jadi Penyebabnya!

10 Januari 2023 07:09 WIB
Jari Tangan Terasa Kaku saat Bangun Tidur? Awas, 3 Penyakit Ini Bisa Jadi Penyebabnya!

Ilustrasi telapak tangan basah. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, setiap orang yang bangun tidur di pagi hari pasti ingin tubuhnya terasa lebih segar dan bersemangat untuk menjalani aktivitas seharian.

Namun, ternyata ada beberapa orang yang merasakan jari tangannya kaku saat bangun tidur di pagi hari. Apa kamu tahu apa penyebabnya?

Melansir dari berbagai sumber, Selasa (10/1/2023), berikut beberapa penyebab jari tangan yang terasa kaku saat bangun tidur. Yuk, simak baik-baik, ya!

1. Osteoarthritis

Kondisi ini bisa menyerang semua sendi, tapi kondisi ini paling sering terjadi di sendi-sendi jari tangan, lutut, pinggul, dan tulang punggung.

Gejala osteoarthritis umumnya akan berkembang secara bertahap seiring waktu.

Selain jari tangan yang terasa kaku, osteoarthritis juga bisa memicu gejala lain, yakni:

  • Nyeri sendi yang ringan hingga parah
  • Pembengkakan
  • Rasa kaku setelah bangun dari tempat tidur
  • Penurunan rentang gerak tubuh
  • Fleksibilitas tubuh yang berkurang

Baca Juga: Berkaca dari Penyakit Erika Carlina, Terkuak Penyebab Awal Sang Selebgram Derita Autoimun, Kok Bisa Sih?

Baca Juga: Tergolong Langka, Kenali Penyakit Kelainan Autoimun SPS

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.