Menu

Sukses Curi Perhatian di Drama Korea 'Alchemy of Souls', Simak Profil Oh Na Ra, Pemeran Kim Do Ju, 15 Tahun Terjun di Dunia Akting

11 Januari 2023 07:00 WIB
Sukses Curi Perhatian di Drama Korea 'Alchemy of Souls', Simak Profil Oh Na Ra, Pemeran Kim Do Ju, 15 Tahun Terjun di Dunia Akting

Aktris Korea Selatan, Oh Na Ra di drama 'Alchemy of Souls' (Instagram/@sabita_5)

HerStory, Jakarta —

Serial drama Korea 'Alchemy of Souls' sudah merampungkan season ke-2 nya yang bertajuk 'Alchemy of Souls: Light and Shadow' dan telah menamatkan episode ke-10 nya pada Minggu (08/01/2023) lalu, bahkan episode final nya itu berhasil meraih rating tertinggi yang mencapai 9,7 persen.

Selain pemeran utamanya yaitu Lee Jae Wook (Jang Uk) dan Go Youn Jung (Naksu/Jin Bu Yeon) yang menjadi sorotan, namun ada pula karakter Kim Do Ju yang diperankan oleh aktris senior Oh Na Ra yang sukses mencuri perhatian.

Oh Na Ra (Kim Do Ju) berperan sebagai sosok pelayan dari Kota Pertahanan Wol untuk merawat Jang Uk (Lee Jae Wook) dan memiliki chemistry yang sangat baik dengan lawan mainnya, terutam Park Jin (Yoo Jun Sang).

Lewat perannya sebagai Kim Do Ju, tampak kepopularitas Oh Na Ra semakin meningkat dan makin dikenal luas oleh penggemar drama Korea.

Tentu saja makin penasaran dengan sosok Oh Na Ra. Berikut beberapa fakta dan profil tentang Oh Na Ra yang telah dirangkum HerStory dari berbagai sumber.

1. Kelahiran 1974

Oh Na Ra merupakan kelahiran Seoul, 24 Oktober 1974 dan memiliki adik laki-laki.

2. Lulusan Pascasarjana Jurusan Musik

Meski bakat aktingnya patut diacungi jempol, namun Oh Na Ra rupanya merupakan kelulusan jurusan musik dengan gelar masternya di Sekolah Pascasarjana Universitas Dankook

Bahkan, diketahui ia merupakan asisten profesor di Universitas Seni Baekseok yang mengajar seni pertunjukan.

3. Aktif di Musik dan Teater Sejak 1997

Sebelum debut di drama dan film, Oh Na Ra telah aktif di musik dan teater sejak 1997.

4. Debut Drama Sejak 2008

Oh Na Ra memulai debut dramanya pada tahun 2008 lewat peran pendukung dalam drama SBS My Sweet Seoul.

Baca Juga: Tiap Episodenya Ditunggu-tunggu, Ini 4 Alasan Drama Queen of Tears Wajib Ditonton dan Bisa Jadi Teman Santai! Setuju Gak Beauty?

Baca Juga: Gak Cuma Queen of Tears, Ini 5 Drama Kim Ji Won yang Bisa Dinikmati saat Akhir Pekan, Ada Favorit Kamu Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.