Menu

Tinggi Kandungan Gula, Begini Cara Memasak Nasi yang Tepat Menurut Dosen IPB, Diabetes Auto Menjauh Nih Moms!

17 Januari 2023 11:25 WIB
Tinggi Kandungan Gula, Begini Cara Memasak Nasi yang Tepat Menurut Dosen IPB, Diabetes Auto Menjauh Nih Moms!

Ilustrasi nasi putih. (Unsplash/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Bukan rahasia lagi jika nasi putih memiliki kandungan yang tinggi. Oleh sebab itu, ada tips khusus untuk memasak nasi putih dengan tepat yang diberikan oleh Dosen Institut Pertanian Bogor (IPB), Karina Rahmadia Ekawidyani.

Untuk pengidap diabetes, nasi putih memang merupakan musuh besar yang harus dihindari. Efek lonjakan kenaikan gula darahnya sangat tinggi. Gula darah bisa sangat tidak terkontrol. Ada kadar pati yang tinggi di dalamnya.

Di secangkir beras diketahui mengandung 45 gram karbohidrat dan menghasilkan 206 kalori. Dan kalori berlebih, bisa menaikkan kadar gula dalam darah. Ini bisa sangat bahaya.

Karina Rahmadia Ekawidyani akhirnya punya cara jitu membuat nasi jadi sangat beersahabat. Dia bahkan tak segan membagikan cara memasak nasi supaya lebih rendah kalori dan gula.

Untuk diketahui, dibutuhkan lemak pencipta pati agar nasi yang dimasak dapat menghasilkan kalori yang rendah. Lemak ini ternyata bisa didapatkan dari minyak kelapa murni.

"Dengan sendirinya kadar karbodhirat yang diserap tubuh juga turun. Dari penelitian itu, saat memasak beras ditambahkan minyak kelapa sekitar 3 persen dari berat beras yang dimasak," ungkap Karina seperti dikutip dari kanal YouTube IPB TV.

Terdapat ada cara untuk meningkatkan kandungan pati resisten pada nasi putih sehingga nasi bisa menjadi lebih sehat.

"Misalnya setengah cup beras bisa ditambahkan 1 sendok teh minyak kelapa," lanjutnya.

Baca Juga: Penderita Diabetes Bahagia, Ini Rekomendasi Es Krim yang Bisa Disantap Tanpa Takut Gula Darah Naik, Rendah Karbohidrat Juga Lho!

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.