Menu

Resep Pecak Ikan Panggang Khas Pekalongan, Aromanya Menggugah Selera

18 Januari 2023 08:35 WIB
Resep Pecak Ikan Panggang Khas Pekalongan, Aromanya Menggugah Selera

Pecak Ikan Panggang Khas Pekalongan (Instagram/vhe.veronicaa)

HerStory, Jakarta —

Masakah khas Pekalongan yakni pecak ikan panggang memiliki rasa yang enak, aroma rempahnya berasa dan gurih dari santan. Membuatnya gak sulit, cukup ikuti resep di sini. Sajian pecak ikan panggang ini cocok dinikmati sebagai lauk makan siang keluarga.

Selengkapnya simak resep pecak ikan panggang khas Pekalongan di bawah ini dari Cookpad.com.

Pecak Ikan Panggang Khas Pekalongan

Bahan-bahan:

  • 3 ekor ikan panggang
  • 3 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas, geprek (me: Pakai lengkuas kering)
  • Secukupnya gula merah
  • Secukupnya kaldu bubuk
  • 1 bungkus santan instan
  • Secukupnya air
  • Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus:

  • 5 cabai merah keriting
  • 6 cabai rawit merah
  • 2 butir kemiri
  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah

Cara membuat:

  1. Goreng sebentar ikan untuk memanaskan saja, angkat tiriskan
  2. Tumis bumbu halus, tambahkan daun salam, daun jeruk dan lengkuas, masak hingga bumbu harum
  3. Tambahkan air, tambahkan gula merah dan kaldu bubuk, aduk hingga merata
  4. Tambahkan santan, aduk-aduk agar gak pecah
  5. Terakhir masukan ikan panggang, masak hingga bumbu meresap dan air menyusut
  6. Pecak ikan panggang siap disajikan

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Moms Weekend Gabut Gak Tau Mau Ngapain? Mending Bikin Bolu Pisang Kukus Yuk, Ini Resepnya Tanpa Mixer

Baca Juga: Bingung Mau Sarapan Apa Moms? Cusss Bikin Resep Nasi Goreng Spesial untuk Si Kecil dan Suami

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra

Artikel Pilihan