Menu

Cara Bikin Cilok Saus Kacang ala Abang Jualan Keliling, Empuk dan Enak Banget!

19 Januari 2023 15:55 WIB
Cara Bikin Cilok Saus Kacang ala Abang Jualan Keliling, Empuk dan Enak Banget!

Cilok bumbu kacang (Instagram/@agnia0103)

HerStory, Jakarta —

Moms pasti sering beli cilok di tukang jualan cilok yang keliling di sekitar rumah Moms, nah jika Moms mau beli tapi tukang jualannya tak kunjung datang, Moms bisa buat sendiri menggunakan resep ini. 

Dijamin rasanya mirip, enak dan empuk banget pastinya. Penasaran cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep yang ditulis oleh Bunda Lia di laman Cookpad, begini cara buatnya

Bahan Cilok:

  • 125 gr tepung tapioka
  • 65 gr tepung terigu
  • 150 ml air
  • 2 siung bawang putih (me 1 sdt bawang putih bubuk)
  • 1 batang daun bawang, iris iris
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt kaldu bubuk

Bumbu saus:

  • 25 gr kacang tanah (me 50 gr), sangrai dan haluskan
  • 50 gr mix Saus sambal dan tomat (me 25 gr)
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 5 buah cabai rawit merah (bila tak suka pedas kurangi) haluskan
  • 25 gr kecap manis
  • 25 gr gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 kaldu bubuk
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 200 ml air (me 250 ml)
  • 15 gr tepung maizena+3 sdm air (skip)

Cara Membuat:

  1. Campurkan bahan cilok jadi satu, aduk rata ya Moms, baru tambahkan air, jangan sampai terlalu lembek, aduk terus sampai kalis.
  2. Bulatkan adonan sampai habis, rebus menggunakan air yang sudah dicampurkan sedikit minyak sampai ciloknya mengambang ya Moms, biarkan selama 5 menit terlebih dahulu agar matang merata.

Cara Membuat Bumbu Kacang:

  1. Tumis bawang putih dan cabai sampai harum, tambahkan kacang yang sudah dihaluskan.
  2. Tuangkan air, tambahkan semua sisa bumbunya, aduk sampai rata.
  3. Masak bumbu kacang sampai matang ya Moms.
  4. Masukan cilok ke dalam bumbu kacang, biarkan sampai meresap

Bagaimana Moms tertarik untuk mencobanya? Sekarang, Moms gak usah khawatir soal menu rumahan, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep masakan yang bisa dicontoh di rumah.

Baca Juga: Kangen Jajanan Jadul? Ini Resep Pisang Goreng Wijen Rasa Sultan, Modal Receh Doang!

Baca Juga: Sempat Viral di Sosial Media, Intip Yuk Resep Kembang Goyang Anti Gagal, Renyah dan Gak Lengket

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan