Aulia Sarah yang berperan sebagai Bu Woro di film Waktu Maghrib. (Instagram/owliasarah)
Aulia Sarah menjadi salah satu artis yang terlibat dan berperan di dalam film horor Waktu Maghrib garapan sutradara Sidharta Tata.
Ditemui di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Aulia Sarah mengungkapkan alasan mengapa dirinya mau ikut terlibat dalam film Waktu Maghrib garapan rumah produksi Rapi Films.
“Tertarik banget untuk main di film ini, karena tahu diproduksi sama Rapi Films. Pas tahu kalau sutradaranya juga mas Tata, kayak ‘wah, ini dia nih salah satu sutradara yang dari dulu pengen aku kerja bareng’," ujar Aulia Sarah, Kamis (2/2/2023).
Lebih lanjut, Aulia Sarah juga menjelaskan soal perannya di film Waktu Maghrib. Menurutnya, karakter di film ini berbeda dari film-film yang dibintangi sebelumnya.
“Apalagi dengan karakter Bu Woro yang berbeda dengan film-film aku sebelumnya dengan look hijab. Karakternya sangat abu-abu," jelas Aulia Sarah.
Selain itu, Aulia Sarah mengambil peran sebagai guru, yaitu Bu Woro di Waktu Maghrib karena filmnya dianggap otentik dan dekat dengan masyarakat.
"Masih banyak anak-anak yang disuruh pulang sebelum maghrib, jadi aku suka banget sama film ini karena otentik dan dekat dengan masyarakat," tuturnya.
Film Waktu Maghrib, debut film panjang dari Penulis dan Sutradara Sidharta, Tata akan tayang, ini di bioskop Tanah Air mulai 9 Februari 2023 mendatang, Beauty.
Waktu Maghrib menjadi film horor terbaru produksi Rapi Films dan Sky Media. Film ini ditulis oleh Agasyah Karim, Khalid Kashogi, Bayu Kurnia, dan Sidharta Tata, serta diproduseri oleh Gope T. Samtani.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.