Menu

Benar Gak Sih Obat Herbal Bisa Bantu Sembuhkan PCOS? Begini Jawaban Dokter Ahli, Pahami Ya Beauty!

03 Februari 2023 19:30 WIB
Benar Gak Sih Obat Herbal Bisa Bantu Sembuhkan PCOS? Begini Jawaban Dokter Ahli, Pahami Ya Beauty!

Ilustrasi nyeri saat menstruasi. (Pinterest/Freepik)

dr. William menambahkan, jika obat herbal belum ada penelitiannya, maka sulit untuk disebut efektif dan benar-benar bermanfaat untuk si penderita.

"Kalau enggak ada penelitiannya, sulit kita ngomong dia (obat herbal) itu bermanfaat atau enggak, justru malah bisa membahayakan," kata dr. William.

Jadi, dr. William menyarankan untuk mengonsumsi obat herbal yang sudah pasti dan terbukti ada penelitiannya saja supaya enggak membahayakan kesehatan, Beauty.

"Jadi, kalau ditanya ke saya, pakai saja yang pasti-pasti. Kalau mau herbal, pakai yang memang sudah ada penelitiannya," tuturnya.

Kalau memaksakan konsumsi obat herbal yang belum jelas dan belum terbukti secara ilmiah, maka bisa muncul komplikasi kesehatan yang berbahaya.

"(kalau sembarangan) PCOS-nya gak sembuh, malah nambah penyakit," pungkasnya.

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Baca Juga: Musim Sakit Pernapasan, Ini Bahan Herbal yang Ampuh Hempas Sakit Tenggorokan dengan Mudah, Gak Perlu Repot ke Dokter Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan