Menu

Moms, Kenali Penyebab Stunting Agar Si Kecil Tumbuh Sempurna dan Sehat!

12 Februari 2023 14:30 WIB
Moms, Kenali Penyebab Stunting Agar Si Kecil Tumbuh Sempurna dan Sehat!

Ilustrasi anak-anak yang memiliki masalah giziĀ (Shutterstock/Gary Yam)

Anak yang terkena stunting biasanya memiliki tubuh badan yang pendek dan kemampuan otak yang sedikit terbelakang. Penyebab utama dari penyakit ini adalah kurangnya asupan gizi penting dalam waktu yang cukup lama.

Menurut beberapa penelitian, kasus stunting seringkali terjadi di masyarakat tanpa disadari. Hal ini utamanya terjadi pada komunitas yang orang tuanya kurang menyadari stunting pada anak dan pentingnya melakukan kontrol rutin terhadap perkembangan anak.

Secara kasat mata, anak yang terkena kondisi stunting tak terlalu dapat dibedakan dengan kebanyakan anak-anak lainnya. Orang tua yang tak memahami ciri-ciri stunting pada anak, seringnya tak bisa membedakan pertumbuhan anak yang terlambat dengan anak yang terkena stunting.

Menurut World Health Organization (WHO), stunting merupakan penyakit dari hasil interaksi kompleks yang ada dalam rumah tangga, lingkungan, aspek sosio ekonomi, hingga pengaruh budaya.

Berdasar kesepakatan internasional, anak dinilai terhambat pertumbuhannya apabila tinggi badan mereka di bawah 2 standar deviasi dari standar median pertumbuhan anak dibanding dengan rata-rata anak seumuran dan sejenis kelamin.

Anak dikatakan mengidap stunting akut apabila mereka berada di bawah 3 standar deviasi dari tolak ukur di atas. Saat ini, Indonesia menduduki peringkat tertinggi penderita kondisi stunting di Asia Tenggara dan kelima di dunia.

Baca Juga: Sukses Kurangi Stunting, Sinergi Desa Cibatok II dan Program Generasi Sehat Bebas Stunting Darya-Varia Bantu Pemerintah Penuhi Gizi Anak

Baca Juga: Cegah Stunting, PTC Donasikan Bantuan Bagi Posyandu di RPTRA Gondangdia, Intip Moms Keseruannya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: