Menu

Resep Sambal Bajak yang Pedas dan Lezat, Bisa untuk Stok Puasa

13 Februari 2023 17:00 WIB
Resep Sambal Bajak yang Pedas dan Lezat, Bisa untuk Stok Puasa

Sambel Bajak (YouTube/Resep Cak Aziz)

HerStory, Bekasi —

Indonesia memiliki berbagai macam sambal yang lezat dan pedasnya bikin ketagihan. Bahkan, hampir setiap daerah memiliki resep sambal tersendiri seperti Jawa Timur. Yap, Jawa Timur terkenal dengan sambal bajak yang populer.

Biasanya, sambal bajak akan berwarna merah kecoklatan dengan rasa pedas yang kuat. Sambal satu ini akan semakin nikmat bila dihidangkan dengan nasi hangat. Selain itu, untuk membuat sambal bajak juga cukup mudah. Penasaran? Mengutip dari laman endeus.tv, berikut resep sambal bajak.

Bahan:

  • minyak goreng
  • 150 g cabai merah besar, potong-potong
  • 150 g cabai rawit merah, potong-potong
  • 100 g bawang merah, potong-potong
  • 50 g bawang putih, potong-potong
  • 200 g tomat, potong-potong
  • 1 sdt terasi
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm gula merah, sisir
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 sdm air asam jawa pekat

Cara Membuat:

  1. Goreng cabai merah besar, cabai rawit merah, bawang merah, bawang putih, tomat, dan terasi hingga layu. Angkat, tiriskan. Masukkan ke dalam cobek.
  2. Tambahkan garam dan gula merah, gerus hingga halus.
  3. Panaskan 6 sdm minyak goreng sisa menggoreng cabai, tumis gerusan sambal, daun salam, serai, dan lengkuas hingga harum.

Selamat mencoba!!

Baca Juga: Enak Banget Disantap dengan Nasi Hangat, Simak Yuk Resep Sambal Krispi, Cocok Nih untuk yang Gak Suka Berminyak

Baca Juga: Nafsu Makan Auto Bertambah, Intip Yuk Resep Sambel Tempe Goang yang Murah Meriah, Rasa Pedesnya Maknyus Banget Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan