Nyamuk sedang menghisap darah di kulit manusia. (pinterest/freepik)
Tirai dan kelambu ini harus dipasang pada lubang salurang udara di tiap sudut rumah. Tujuannya tentu untuk mencegah nyamuk masuk ke dalam rumah. Periksa secara berkala tirai dan kelmabu yang Anda pasang.
Apakah terdapat lubang atau sobekan yang memungkinkan nyamuk melewatinya. Ingat juga untuk selalu menutup pintu dan jendela rumah sebelum matahari terbenam, untuk mencegah nyamuk masuk ke rumah. Mengingat mereka juga aktif di malam hari.
Obat nyamuk bakar atau elektrik mungkin saja ampuh mengusir bahkan membunuh nyamuk. Namun, penggunaan alat ini bisa menyebabkan polusi dan berpotensi beracun.
Untuk itu, coba gunakan aroma terapai seperti daun kayu putih yang dihangatkan perlahan di atas lampu teh sebagai pengganti obat nyamuk bakar atau elektrik. Jika Anda tidak suka menggunakan krim anti nyamuk yang dijual di pasaran, coba gunakan ramuan buatan sendiri.
Dengan campuran 50 mililiter cuka sari apel dengan 50 mililiter air dengan 10-12 tetes minyak esensial, obat oles ini bisa diguakan pada area tubuh yang terbuka.
Itulah beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mengusir nyamuk dari rumah. Selain itu, selalu jaga kebersihan rumah agar tida menjadi sarang nyamuk ya Moms!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.