Ilustrasi diet. (Pinterest/Freepik)
Beauty, gaya hidup sehat dengan menerapkan pola makan yang baik menjadi salah satu kunci untuk membantu mengurangi risiko kematian dini.
Menurut para peneliti dari Harvard Medical School dan Harvard TH Chan School Public of Health, memiliki pola makan yang baik dapat mengurangi risiko kematian dini secara drastis.
Menukil dari laman Insider, Senin (20/2/2023), studi yang diterbitkan dalam JAMA Internal Medicine menemukan bahwa orang yang menerapkan diet sehat memiliki risiko kematian 20 persen lebih rendah.
Orang-orang yang melakukan diet sehat dilaporkan memiliki risiko rendah menderita penyakit serius, seperti penyakit jantung dan juga kanker.
Nah, para peneliti juga membeberkan beberapa jenis diet sehat yang bisa dilakukan untuk menjalani hidup yang lebih baik dan menurunkan risiko kematian dini. Apa saja?
Beberapa peserta penelitian mendapatkan hasil kesehatan yang baik dari pola makan mediterania yang mencakup banyak minyak zaitun dan makanan laut.
Diet mediterania ini diteliti dengan baik oleh para peneliti dan mereka secara konsisten mengatakan bahwa ini adalah pola makan yang paling sehat.
Peserta lain dalam penelitian ini juga mendapatkan hasil kesehatan serupa dengan tetap berpegang pada pola makan nabati.
Pola makan vegan dan vegetarian ini merupakan bukti untuk meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi risiko kanker tertentu.
Jadi, faktor umum dalam diet sehat adalah buah, sayur, kacang-kacangan, polong-polongan, dan biji-bijian dalam jumlah besar.
Skor kesehatan yang lebih rendah diberikan kepada peserta yang mengonsumsi lebih banyak makanan olahan, tambahan gula, daging merah, minuman manis, dan alkohol.
"Enggak ada kata terlambat untuk menerapkan pola makan sehat dan manfaat dari pola makan sehat sangat besar dalam hal mengurangi total kematian dini dan berbagai penyebab kematian dini," ujar Dr. Frank Hu, penulis senior di Harvard TH Chan Scholl Public Health.
Semoga bermanfaat ya, Beauty!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.