Ilustrasi pria suka berpetualang (Unsplash/Karl Fredrickson)
Pria dengan tipe yang seperti itu dinamakan dengan short king atau secara harfiah raja pendek.
Tipe ini menyadari bahwa tinggi badannya yang gak menjulang sama sekali gak berkaitan dengan nilai yang ada dalam dirinya.
Melansir laman Urban Dictionary, Senin (20/2/2023), tipe ini memiliki tinggi badan di bawah 175 cm namun memiliki kepribadian yang sangat kuat, lho.
Belakangan ini, short king ramai dibahas dan ternyata banyak pula wanita yang jatuh hati dengan pria seperti ini. Pasalnya, mereka selalu mengutamakan kepribadian dibandingkan kondisi fisik.
Melansir laman TheGuardian, Senin (20/2/2023), komedian Jaboukie Young-White mendorong masyarakat untuk berhenti mendewa-dewakan pria berdasarkan tinggi badannya.
Menurutnya, sangat penting untuk mulai melihat pria dari kepribadian positif yang ada dalam dirinya.
Baginya short king bukan hanya pria dengan tubuh pendek melainkan seseorang yang memiliki karakter kuat dan berani mendobrak standarisasi pria tampan lewat tinggi badan.
Sebagai informasi, ada banyak short king yang memiliki karier cemerlang, lho. Salah satunya adalah Tom Holland yang terkenal dengan perannya sebagai Spiderman.
Tom Holland memiliki tinggi badan 172 cm namun tetap bisa memerankan karakter super hero dalam film. Bahkan ia memiliki seorang kekasih, Zendaya, dengan tinggi badan 177 cm, Beauty.
Berkaca dari pasangan selebriti itu, tinggi badan bukanlah masalah untuk berkarier serta menjalin hubungan asmara. Bagaimana menurutmu, Beauty?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.