Nikita Willy, Indra Priawan, dan baby Izz (Instagram/@nikitawillyofficial94)
Ditanya perihal usaha transportasi keluarganya, Indra tak banyak komentar. "Kalau keluarga usahanya di bidang transportasi. Saya ada bantuin keluarga juga, sama ada bisnis sendiri juga," ujarnya.
Enggan membeberkan secara detail mengenai sumber kekayaannya. Indra menyebut kalau bisnis yang dikelolanya cukup untuk menghidupi keluarga kecilnya.
"Yang penting bisa menghidupi Nikita lah sama saya," pungkas Indra.
Saat potongan video ini diunggah ulang oleh akun @lambegosiip, video Indra Priawan ini mendapat beragam respon dari netizen. Seperti diketahui, Indra merupakan cucu pemilik Blue Bird. Dia juga memiliki bisnis clothing line, investasi hingga kuliner.
"Kebanyakan kalo org yg udh kaya dari lahir itu humble ya, kaya org biasa aja gitu," komentar netizen. "Orang kaya yang sesungguhnya memang begitu sih," balas yang lain. "Kalo beneran kaya mah ga perlu sombong, yang nyombongin baru dipertanyakan kekayaannya," imbuh yang lain.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.