Menu

Viral Video Lawas Mulan Jameela Mendadak Panggil Ahmad Dhani dengan Sebutan Suami Bersama Saat Manggung, Ekspresi Maia Disorot!

20 Februari 2023 21:15 WIB
Viral Video Lawas Mulan Jameela Mendadak Panggil Ahmad Dhani dengan Sebutan Suami Bersama Saat Manggung, Ekspresi Maia Disorot!

Maia Estianty, Mulan Jameela dan Ahmad Dhani (Instagram/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Imbas celotehan Mulan Jameela soal perselingkuhan saat meramaikan konser 30 Tahun Berkarya Dewa 19 beberapa waktu lalu, kisah masa lalunya yang sempat dicap pelakor lantaran disebut merebut Ahmad Dhani dari pelukan Maia Estianty kembali dikorek. 

Beredar video lawas duo ratu yang mendadak kembali viral di media sosial. Di depan Maia Estianty, Mulan Jameela blak-blakan menyebut Ahmad Dhani sebagai suami bersama ketika manggung pada 20 Februari 2006 silam.

"Mulan Jameela bilang Ahmad Dhani suami bersama," bunyi keterangan yang disertakan dikutip pada Senin,(20/2/2023).

Mulanya, Maia Estianty hendak memanggil Ahmad Dhani untuk naik ke atas panggung mengingat posisinya sebagai pembentuk duo Ratu.

"Kita sambut suami sekaligus Big Boss kita," tutur Maia Estianty.

Di tengah-tengah panggilan untuk Ahmad Dhani, Mulan Jameela tiba-tiba berceletuk jika suami Maia Estianty tersebut adalah suami bersama.

Baca Juga: Surat Wasiat Ahmad Dhani untuk Al, El, dan Dul Terkuak! Anak Mulan Jameela Ternyata Dapat...

Baca Juga: Pernah Gagal Rumah Tangga, Maia Estianty Kasih Al El Dul Peringatan Keras Sebelum Menikah: Selesaikan Hidup Kalian Dulu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan