Referensi klinik tumbuh kembang anak (Freepik/Edited by HerStory).
Referensi klinik tumbuh kembang anak selanjutnya adalah Kemang Medical Centre. Klinik ini menyediakan berbagai layanan untuk menangani masalah tumbuh kembang, seperti ADHD, Cerebral Palsy, Down Syndrome, dan lainnya.
Moms bisa mengunjungi klinik ini yang beralamat di Jalan Ampera Raya No. 34, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Berbeda dengan klinik lainnya, Rainbow Castle merupakan klinik tumbuh kembang anak berbasis permainan. Beberapa terapi yang ditawarkan antara lain pendekatan theraplay, terapi kelompok, hingga parent-child interaction therapy.
Klinik ini terletak di Jalan Bangka II, Mampang Jakarta Selatan.
Klinik Anak RHE Jakarta memiliki fasilitas lengkap terbaik untuk membantu masalah tumbuh kembang anak. Layanan yang tersedia, antara lain fisioterapi, terapi wicara, terapi sensori, terapi perilaku, okupasi, terapi sensorik, hingga pijat bayi.
Klinik Anak RHE Jakarta terletak di Jalan Rawamangun, Pramuka, Jakarta Timur.
Tak hanya pelayanan terbaik, klinik ini menyediakan fasilitas skrining untuk mengetahui sejauh mana tumbuh kembang si kecil. AMG Clinic melayani terapi wicara, okupasi, tes IQ, tes minat bakat, terapi remedial, dan sebagainya.
Moms bisa mengunjungi klinik ini bersama si kecil, yang beralamat di Jalan Rawamangun No.60, Pramuka, Cempaka Putih, Jakarta Timur.
Semoga informasinya bermanfaat, ya!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.