Tiga Bullet Lipstick dari nuansa Nude hingga Bold. (unsplash/The Honest Company)
Lip Cream dari Wardah dan Make Over bisa disatukan dan memiliki hint warna pink. Wardah Exclusive Matte Lip Cream shade Oh So Nude pas untuk base ombre pada bibir gelap supaya enggak pucat. Kamu bisa memadukannya dengan Make Over Intense Matte Lip Cream shade Cosmopolitan.
Wardah Exclusive Matte Lip Cream bisa didapatkan dengan harga Rp62.000 dan Make Over Intense Matte Lip Cream dibanderol dengan harga Rp105.000.
Terinspirasi dari minuman boba, Hanasui menciptakan lip cream shade Salted Caramel bernuansa nude brown. Lip cream tersebut bisa dikombinasikan dengan lip tint bernuansa gelap, yaitu Hanasui Tintdorable Lip Stain shade Bloody.
Untuk harganya, kamu bisa dapatkan Hanasui Mattedorable Lip Cream Boba Edition seharga Rp30.000 dan Hanasui Tintdorable Lip Stain seharga Rp20.500.
Colorfit Fresh Lip Ink Serum dari Wardah ini adalah lipstik ombre yang masuk untuk semua warna kulit. Kombinasi shade 01 dan 06 bisa menghasilkan warna bibir yang cantik.
Kamu bisa mendapatkan Wardah Colorfit Fresh Lip Ink Serum dengan harga Rp64.000.
Nah, itulah beberapa rekomendasi lipstik yang cocok untuk dikombinasikan. Kamu suka yang mana, Beauty?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.