Menu

Mengenal Barbara Watson, Sosok Wanita Kulit Hitam yang Berhasil Jadi Diplomat, Bikin Kagum!

08 Maret 2023 08:45 WIB
Mengenal Barbara Watson, Sosok Wanita Kulit Hitam yang Berhasil Jadi Diplomat, Bikin Kagum!

Potret Barbara Watson (© HIAS)

Watson bergabung dengan Departemen Luar Negeri AS pada 1966 sebagai asisten khusus deputi wamenlu untuk administrasi.

Kala itu, jumlah perempuan dan orang kulit hitam yang bekerja di Deplu AS masih terbilang sedikit. Tetapi dengan kecerdasan dan kelihaiannya, Watson dengan cepat naik ke jenjang karier lebih tinggi.

Presiden Lyndon B. Johnson mencalonkan Watson sebagai asisten menlu untuk urusan keamanan dan konsuler pada 1968.

Dia menjadi warga AS dan perempuan kulit hitam pertama yang menduduki kursi tersebut dan menjabat hingga 1974.

Presiden Jimmy Carter meminta Watson kembali ke Deplu sebagai asisten menlu untuk urusan keamanan dan konsuler pada 1977, yang menjadi tempat pengabdiannya hingga Carter menunjuknya sebagai dubes AS untuk Malaysia pada 1980.

“Pengabdian panjangnya sebagai Asisten Menteri Luar Negeri untuk Urusan Konsuler dan perannya belum lama ini sebagai duta besar untuk Malaysia telah memberikan kontribusi penting bagi kebijakan asing AS,” terang Deplu dalam sebuah pernyataan saat Watson wafat pada tahun 1983.

Baca Juga: Rayakan Hari Perempuan Internasional Häagen-Dazs Adakan The Rose Project dan Program Spesial Free Upsize Scoop Khusus untuk Wanita

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: