Menu

Sudah Tahu Belum? Ternyata Segini Lho Batas Normal Kadar Kolesterol Berdasarkan Usia, Yuk Cek Sekarang!

08 Maret 2023 12:10 WIB
Sudah Tahu Belum? Ternyata Segini Lho Batas Normal Kadar Kolesterol Berdasarkan Usia, Yuk Cek Sekarang!

Ilustrasi kolesterol dalam tubuh. (Pinterest/Edited by herstory)

1. Kadar kolesterol normal untuk orang di bawah usia 19 tahun

Kadar kolesterol normal untuk laki-laki dan perempuan berusia di bawah 19 tahun yaitu kurang dari 170 mg/dL. Sebaiknya, kadar kolesterol LDL berada di bawah 110 mg/dL, sementara HDL lebih dari 45 mg/dl

2. Kadar kolesterol normal untuk orang di atas usia 20 tahun

Kemudian untuk kadar kolesterol normal laki-laki dan perempuan berusia di atas 20 tahun berada di angka 125-200 mg/dL.

Sebaiknya, kadar kolesterol LDL berada di bawah 100 mg/dL, sementara HDL harus lebih dari 50 mg/dl (untuk wanita) dan 40 mg/dL (pada pria).

Kita perlu menjaga kadar kolesterol normal agar terhindar dari beberapa penyakit, seperti sakit jantung.

Kadar kolesterol normal berdasarkan usia yaitu di bawah 170 mg/dL (untuk usia di bawah 19 tahun) dan 125-200 mg/dL (usia di atas 20 tahun).

Lantas seberapa sering perlu mengecek kadar kolesterol?

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), setidaknya, orang dewasa sehat perlu mengecek kadar kolesterol tiap 4-6 tahun sekali, Eeauty.

Namun, beberapa orang mungkin perlu mengecek kolesterol lebih sering karena faktor risiko tertentu, seperti genetik, riwayat kolesterol tinggi, penyakit jantung, diabetes, atau obesitas.

Sementara itu, anak-anak perlu mengecek kadar kolesterolnya setidaknya satu kali sekitar usia 9-11 tahun, kemudian mengulang tes antara usia 17-20 tahun.

Untuk memastikan seberapa sering perlu mengecek kadar kolesterol, kita juga dapat berkonsultasi dengan dokter, Beauty.

Semoga informasinya bermanfaat, ya!

Baca Juga: Peduli Kesehatan dan Kecantikan, Guardian Hadirkan 'Self-care Saat Ramadan' untuk Penuhi Kebutuhan Pasar Indonesia

Baca Juga: Gencar Ekspansi, FIT HUB Resmi Buka 100 Klub, Tandai Pencapaian Sebagai Brand Gym Terbesar: Gak Cuma Bicara, tapi Bertindak!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan