Menu

Tips Menjaga Kehamilan Tetap Sehat ala Dokter Boy Abidin, Simak Yuk Moms!

09 Maret 2023 17:05 WIB
Tips Menjaga Kehamilan Tetap Sehat ala Dokter Boy Abidin, Simak Yuk Moms!

Ilustrasi ibu hamil minum susu (Sumber/Shutterstock)

HerStory, Jakarta —

Moms, memasuki masa kehamilan, setiap wanita pasti menginginkan kondisi fisik dan mental yang sehat. Nah, untuk mencapai kehamilan yang sehat, tentunya para Moms perlu memenuhi asupan seimbang serta mengelola aktivitas harian dengan baik.  

Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan, dr. Boy Abidin, menjelaskan, selama masa kehamilan, para Moms membutuhkan asupan nutrisi makro dan mikro yang lebih banyak dari kondisi biasanya.

"Pada masa kehamilan, tubuh ibu membutuhkan asupan nutrisi makro dan mikro tertentu yang lebih banyak dari kondisi biasanya, seperti protein, zat besi, zinc, asam folat, kalsium, dan berbagai vitamin lainnya. Penambahan berat badan yang sehat dan pemenuhan nutrisi yang tepat dibutuhkan untuk kehamilan yang sehat,” kata dr. Boy, saat ditemui HerStory di Seribu Rasa, Gunawarman, Jakarta, Kamis (9/3/2023). 

Meski demikian, penambahan kuantitas konsumsi makanan tanpa memerhatikan jenis nutrisi tepat, dapat menimbulkan berat badan berlebih lho, Moms. Sebab itu, kondisi ini bisa menimbulkan risiko pada kesehatan ibu, misalnya diabetes gestasional, tekanan darah tinggi, dan preeklamsia. 

“Bahkan bahayanya diabetes itu bisa menyebabkan kematian pada janin. Jadi, asupan juga perlu dijaga. Pemenuhan jenis nutrisi yang kurang tepat juga memberikan risiko bagi janin, seperti gangguan tumbuh kembang setelah lahir atau stunting,” ungkap dr. Boy. 

Baca Juga: Program Hamil Anak Kedua Rentan Memicu Infertilitas Sekunder, Moms Simak Yuk Cara untuk Mencegahnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani